Selasa 26 Dec 2023 19:09 WIB

Penumpang Menyeberang dari Jawa ke Sumatra Naik 6 Persen

Penyeberangan relatif aman bagi kapal feri dengan gelombang rendah.

Foto aerial deretan kendaraan pemudik antre saat akan menaiki kapal di Dermaga 5 Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Rabu (19/4/2023).
Foto: Republika/Thoudy Badai
Foto aerial deretan kendaraan pemudik antre saat akan menaiki kapal di Dermaga 5 Pelabuhan Merak, Cilegon, Banten, Rabu (19/4/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, CILEGON -- Jumlah penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatra sejak 18 Desember atau H-7 hingga Hari Perayaan Natal, Senin (25/12/2023) mencapai 354.247 orang. General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Utama Merak Suharto mengatakan, penumpang yang menyeberang dari Pulau Jawa menuju Sumatra dari H-7 sampai hari Natal tercatat 354.247 orang atau terjadi kenaikan 6 persen dibandingkan dengan tahun 2023 sebanyak 335.603 orang.

Para pemudik Natal dari Pulau Jawa itu dari Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Depok dan sejumlah daerah di Jawa Tengah serta Jawa Timur. Selama ini, penyeberangan relatif aman bagi penyeberangan kapal feri dengan tinggi gelombang 1,25 meter (rendah) di Perairan Selat Sunda bagian utara sebagai jalur lintasan Merak-Bakauheni.

Baca Juga

"Kami mengimbau para pengendara kendaraan roda empat agar membeli tiket sehari sebelum keberangkatan guna kelancaran di area Dermaga Pelabuhan Merak," katanya, Selasa (26/12/2023).

Ia mengatakan untuk total kendaraan yang telah menyeberang dari Pelabuhan Merak ke Bakauheni dari H-7 sampai perayaan Natal tercatat 80.274 unit atau naik 10 persen dibandingkan tahun 2022 sebanyak 72.723 unit. Sedangkan, penumpang pada hari Natal berdasarkan data Posko Merak selama 24 jam (periode 25 Desember 2023 pukul 08.00 WIB hingga 26 Desember 2023 pukul 08.00 WIB) tercatat 40.888 orang atau naik 5 persen dibandingkan tahun 2022 sebanyak 38.972 orang.

Kendaraan roda dua yang telah menyeberang mencapai 1.141 unit atau naik 11 persen dibandingkan realisasi tahun lalu mencapai 1.030 unit. Kendaraan roda empat mencapai 4.999 unit atau naik 7 persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 4.662 unit. Bus yang menyeberang mencapai 378 unit atau naik 3 persen dibandingkan realisasi tahun lalu sebanyak 368 unit. Untuk truk logistik yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera mencapai 1.361 unit atau turun 17 persen dibandingkan realisasi periode yang sama di tahun lalu sebanyak 1.649 unit.

"Karena itu, jumlah total kendaraan tercatat 7.879 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera naik 2 persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 7.709 unit," katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement