Senin 29 Jan 2024 19:08 WIB

Sudirman Said Ungkap Isi Pertemuan Anies dan Emil Salim

Anies Baswedan memenuhi undangan Emil Salim pada Ahad kemarin.

Prof Emil Salim
Foto: dok. Republika
Prof Emil Salim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Nasional Pemenangan Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) menyatakan pertemuan Anies Baswedan dan Emil Salim, bagian dari mendorong semangat etika politik. Anies sangat menghormati ketokohan dan pemikiran Emil Salim. 

"Pak Anies sangat menghormati ketokohan, pemikiran, dan kepakaran Profesor Emil baik di bidang ekonomi maupun lingkungan hidup. Tentu diskusi tentang kebangsaan dan etika politik antara Prof. Emil dan Pak Anies, sangat bermanfaat untuk Indonesia ke depan," kata co-captain Timnas AMIN Sudirman Said dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.

Baca Juga

Dia berharap pertemuan Emil Salim dan Anies semakin mendorong semangat seluruh komponen bangsa dalam mewujudkan pesta demokrasi yang beretika, demokratis, jujur dan adil serta bermartabat.

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan memenuhi undangan Emil Salim untuk berdiskusi di kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (28/1) malam. Sudirman Said turut hadir untuk mendampingi Anies Baswedan di kediaman tokoh nasional, sekaligus pakar ekonomi dan lingkungan itu.

Menurut Sudirman, demokrasi di Indonesia dipantau oleh dunia, karena posisi penting bangsa ini sebagai penduduk Muslim terbesar di dunia.

"Ini langkah penting bila kita semua ingin kembali menegakkan nilai-nilai luhur berbangsa sesuai dengan amanat Pembukaan UUD 1945. Tentu kami berharap pertemuan Pak Anies dan Prof. Emil dapat mendorong semangat seluruh elemen bangsa dalam mewujudkan Pilpres yang demokratis, jujur, adil, dan bermartabat," harapnya.

Sudirman menyampaikan bahwa Anies sebagai tokoh muda tentu berharap agar dapat bertukar pikiran dan mendapatkan nasihat dari Prof Emil. Berbagai wejangan itu lanjut dia, semakin mematangkan kesiapan AMIN jika mendapat mandat dari rakyat, untuk memimpin negeri ini dalam mewujudkan Indonesia adil makmur untuk semua.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Berdasarkan PKPU Nomor 78 Tahun 2024, kampanye akbar adalah sebutan untuk kampanye rapat umum. KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement