Sabtu 11 May 2024 14:27 WIB

Jamaah Haji Keluhkan Beberapa Hal di Embarkasi Bekasi, Ini yang Dilakukan Pj Gubernur Bey

Bey langsung konsultasikan persoalan ini dengan Kepala Kanwil Kemenag Jabar

Red: Arie Lukihardianti
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin berbincang-bincang dengan calon jamaah haji di asrama Bekasi
Foto: Dok Republika
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin berbincang-bincang dengan calon jamaah haji di asrama Bekasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG----Sejumlah jamaah haji kloter 1 dan 2 mengeluhkan beberapa hal saat masuk Asrama Haji Bekasi. Keluhan tersebut, di antaranya terkait jadwal masuk asrama yang terlalu dini. Selain itu, terpisahnya jamaah dengan jamaah Lansia yang memerlukan pendampingan.

Mendengar keluhan ini, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin pun turun langsung dan berkoordinasi dengan Kepala Kanwil Kementerian Agama Jawa Barat. Bey Machmudin melakukan kunjungan mendadak ke asrama haji Bekasi, Sabtu (11/5/2024) pagi usai mendapatkan informasi adanya keluhan jemaah yang baru masuk asrama.

Baca Juga

"Ada sejumlah keluhan yang saya dapat dari jemaah sejak tadi jam 2 (dini hari), pagi ini saya cek langsung ke asrama," katanya dalam keterangan media.

Keluhan pertama datang dari jemaah kloter 1 Bekasi terkait jam masuk asrama yang dinilai terlalu dini. Bey langsung konsultasikan persoalan ini dengan Kepala Kanwil Kementerian Agama Jawa Barat Ajam Mustajam. "Sejak tadi malam jadwal kedatangan ke embarkasi diubah, pelayanan paling pagi pukul 05.00, dan paling malam pukul 23.00. Dan jadwal ini berlaku untuk embarkasi Bekasi dan Indramayu," katanya.