Rabu 10 Jul 2024 18:44 WIB

Alumni Universitas BSI Kampus Tasikmalaya Lolos Jadi Dosen Praktisi Kampus Mengajar

Wildan ditunjuk sebagai Dosen Praktisi Kampus Mengajar di Universitas BSI.

Red: Friska Yolandha
 Yasa Kuswandi, alumnus Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya jurusan Sistem Informasi Angkatan 2014, kini telah menjadi dosen praktisi Kampus Mengajar Di Universitas BSI Kampus Tasikmalaya.
Foto: Dok Republika
Yasa Kuswandi, alumnus Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya jurusan Sistem Informasi Angkatan 2014, kini telah menjadi dosen praktisi Kampus Mengajar Di Universitas BSI Kampus Tasikmalaya.

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Wildan Yasa Kuswandi, alumnus Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya jurusan Sistem Informasi Angkatan 2014, kini telah menjadi dosen praktisi Kampus Mengajar Di Universitas BSI Kampus Tasikmalaya. 

Program Kampus Mengajar adalah inisiatif Universitas BSI yang bertujuan untuk menghubungkan teori dengan praktik nyata di lapangan. Melalui program ini, mahasiswa tidak hanya mendapatkan pengetahuan akademis tetapi juga keterampilan praktis yang dibutuhkan di dunia kerja.

Baca Juga

Wildan Yasa Kuswandi, telah ditunjuk sebagai Dosen Praktisi Kampus Mengajar di Universitas BSI Kampus Tasikmalaya, karena telah menunjukkan dedikasi dan prestasi yang luar biasa selama masa studinya. Penunjukan ini juga merupakan bagian dari upaya Universitas BSI Kampus Tasikmalaya untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan memperkaya pengalaman belajar mahasiswa.

Wildan sendiri menjelaskan bahwa selama kuliah Universitas BSI Kampus Tasikmalaya, telah mendalami keahlian di bidang Teknologi Informasi dan kini siap untuk berbagi pengetahuan dan pengalamannya kepada mahasiswa Universitas BSI Tasikmalaya.