Selasa 16 Jul 2024 11:21 WIB

Penggemar Blackpink Didesak Minta Maaf kepada Jisoo, Ini Alasannya

Tagar 'Blinks Apologize to Jisoo' menjadi trending di media sosial.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Jisoo Blackpink. Penggemar Blackpink atau Blink diminta minta maaf kepada Jisoo.
Foto: Dok. Instagram/@sooyaaa_
Jisoo Blackpink. Penggemar Blackpink atau Blink diminta minta maaf kepada Jisoo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fandom Blackpink, Blink, diminta meminta maaf kepada Jisoo setelah mendiskreditkan dan berlaku tidak adil kepada idol tersebut. Desakan agar Blink meminta maaf kepada Jisoo digulirkan melalui tagar “Blinks Apologize to Jisoo” dan kini trending di media sosial X.

Salah satu akun penggemar mengungkap bahwa di berbagai kesempatan oknum Blink kerap berlaku tidak adil kepada Jisoo, dibandingkan dengan member lain. Dalam sebuah akun fanbase misalnya, mereka mengunggah kompilasi video editan hanya untuk Jennie, Rose, dan Lisa.

Baca Juga

“Lihat bagaimana perlakuan Blink pada Jisoo ketika mereka memberikan hadiah kepada semua member, kecuali Jisoo. Akun fanbase besar sering mengabaikan Jisoo dan itu terjadi selama bertahun-tahun. Bahkan ketika penggemar Jisoo memprotes hal ini, Jisoo masih tidak dianggap oleh Blink,” kata akun @soray** dalam cicitan di X, dikutip Selasa (16/7/2024).

Beberapa Blink juga dinilai tidak pernah mendukung proyek solo Jisoo. Misalnya, beberapa Blink pernah menghujat Jisoo karena menggunakan tas Dior. Selain itu, beberapa Blink juga pernah mengirim truk protes untuk membatalkan drama yang dibintangi Jisoo.

Serial drama yang dibintangi Jisoo dan Jung Hae-in berjudul “Snowdrop” diprotes pada 2021. Drama ini diprotes keras karena banyak mahasiswa yang disebut justru mengalami penindasan oleh Intelijen Nasional pada 1987. Bahkan banyak mahasiswa pengunjuk rasa yang ditangkap dan disiksa. Untuk itu, tokoh Intelijen Nasional ini dianggap diglorifikasi.

Pada saat itu, beberapa Blink disebut ikut menggulirkan protes, alih-alih mendukung karier solo Jisoo. Padahal menurut seorang penggemar rumor tersebut belum bisa dipertanggungjawabkan.

“Mereka (Blink) ikut mengirim truk protes untuk menghentikan proyek drama besar pertama Jisoo, ketika rumor itu bahkan belum jelas,” kata akun @soray**.

Akun penggemar Jisoo lainnya mengungkap alasan lain mengapa Blink perlu meminta maaf kepada Jisoo. Salah satunya adalah karena beberapa Blink kerap meremehkan dan merendahkan bakat serta prestasi Jisoo. Di berbagai kesempatan, Blink juga kerap menanyakan member lain kepada Jisoo, alih-alih fokus pada Jisoo.

“Blink selalu remehin, rendahin bakat,dan prestasi Jisoo. Mereka juga sering mengabaikan Jisoo,” kata akun @calleeedlo**

“Dibenci fandom grupnya sendiri cuma karena tas dior yang Jisoo-nya enggak apa-apa. Kurang jahat apalagi Blink ini, padahal Jisoo sering-sering banget ditanyai, dititipin hal-hal tentang member lain,” tambah dia.

Sebagai informasi, Blackpink hingga saat ini masih rehat dari aktivitas grup setelah tur dunia album kedua mereka memuncaki tangga lagu, Born Pink. Namun yang pasti, sebagai sebuah grup Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa telah memperbarui kontrak mereka dengan YG Entertainment.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement