Rabu 07 Aug 2024 16:45 WIB

Bagaimana Tim PBSI di Paris Alami Pencurian Hampir 1 Miliar? Ini Kronologinya

Manajer Timnas Nasional Bulu Tangkis PBSI Armand Darmadji menjadi korban pencurian dengan nilai kerugian hampir Rp 1 miliar.

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Partner
.
Foto: network /Bilal Ramadhan
.

Manajer Timnas Nasional Bulu Tangkis PBSI Armand Darmadji menjadi korban pencurian dengan nilai kerugian hampir Rp 1 miliar. (Source: PBSI)
Manajer Timnas Nasional Bulu Tangkis PBSI Armand Darmadji menjadi korban pencurian dengan nilai kerugian hampir Rp 1 miliar. (Source: PBSI)

Badmintonews.id, PARIS -- Manajer Timnas Nasional Bulu Tangkis PBSI Armand Darmadji menjadi korban pencurian dengan nilai kerugian hampir Rp 1 miliar. Begini kronologinya yang dirilis dari tim Humas PBSI:

"Telah terjadi pencurian terhadap tas milik Manajer Timnas Nasional Bulu Tangkis PBSI Armand Darmadji yang berada di dalam mobil di Paris pada Senin, 5 Agustus 2024 sekitar pukul 17.30 waktu setempat".

"Pencuri mengempiskan ban dan memberi tahu bahwa ban mobil kempis kepada Shendy (Puspa Irawati) yang sedang bersama Armand untuk membeli keperluan tim. Shendy memberitahu Armand yang langsung turun untuk memeriksa ban".

"Setelah itu, Armand bergegas menelpon perusahaan rental mobil untuk melaporkan hal tersebut, sementara Shendy pergi ke pertokoan. Perusahaan rental meminta alamat lengkap lokasinya, karena kurang paham Armand berbicara dengan polisi yang berada sekitar 3 meter di belakang mobil official tim bulu tangkis Indonesia. Ketika kembali ke mobil, tas sudah tidak ada".