Ahad 01 Sep 2024 16:00 WIB

Nova Setiawan Bagikan Pengalaman Praktis ke Mahasiswa Universitas BSI

Praktisi tersebut bisa diajak bekerja sama dengan kampus untuk mengajar mahasiswa.

Nova Setiawan, salah seorang pekerja di perusahaan swasta yang memegang jabatan bidang IT di kantornya berkolaborasi dengan Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengikuti praktisi mengajar.
Foto: Universitas BSI
Nova Setiawan, salah seorang pekerja di perusahaan swasta yang memegang jabatan bidang IT di kantornya berkolaborasi dengan Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengikuti praktisi mengajar.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- IKU atau Indikator Kinerja Utama adalah ukuran keberhasilan dari suatu tujuan dan sasaran strategis operasional. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah menetapkan 8 IKU untuk perguruan tinggi. Salah satu IKU tersebut adalah Praktisi Mengajar di dalam Kampus, tidak hanya dosen yang mengajar mahasiswa namun juga praktisi. Untuk menindaklanjuti IKU ini maka perguruan tinggi merekrut dosen yang sudah berpengalaman di suatu bidang sehingga ilmu yang dibagikan lebih kompleks, karena praktisi sudah terjun langsung di lapangan.

Praktisi misalnya pegawai PT ABC, tugasnya membuat aplikasi atau sistem informasi di kantornya atau Bagian teknologi informasi. Setiap hari bekerja mengelola data menjadi informasi untuk mendukung operasinal pekerjaan di PT ABC tersebut. Praktisi tersebut melaksanakan pekerjaan dengan tekun, setiap hari, secara terus menerus otomatis ahli di bidangnya.

Baca Juga

Praktisi tersebut bisa diajak bekerja sama dengan kampus untuk mengajar mahasiswa. Keahliannya di sampaikan bersama Dosen matakuliah tertentu kolaborasi yang sesuai antara matakuliah dan keahlian. Tahun 2024 ini pemerintah membuka kembali program Praktisi Mengajar dengan pendaftaran sampai dengan 16 Agustus 2024, dilanjutkan seleksi 23-25 September 2024 dan awal kolaborasi 4 Oktober 2024–6 Januari 2025.

Nova Setiawan, salah seorang pekerja di perusahaan swasta yang memegang jabatan bidang IT di kantornya berkolaborasi dengan Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Solo mengikuti praktisi mengajar.

“Saya mendukung program pemerintah, adanya program Praktisi Mengajar membuat saya tertarik mengikuti, apalagi setelah saya di hubungi oleh Kaprodi Sistem Informasi Universitas BSI Kampus Solo, Supriyanta,” ujar Nova di sela-sela kesibukannya.

Nova menambahkan pada program Praktisi Mengajar yang lalu banyak Ilmu yang makin bertambah, serta berbagai pengalaman dari pekerjaan yang dapat sampaikan ke mahasiswa.

“Saya mengajar Web Programming di dampingi Wawan Nugroho selaku Dosen Pengampu matakuliah tersebut di Universitas BSI Kampus Solo. Saya mengajar 4 kali atau total 12 sks dengan berdasar pendidikan saya dan pengalaman saya selama bekerja selama ini. Pendidikan saya kebetulan bidang S2 komputer jadi pas dengan bidang pekerjaan sehari-hari saya. Ilmu saya makin bertambah, pengalaman dari pekerjaan dan saya bisa sampaikan ke mahasiswa,” tegasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement