Selasa 03 Sep 2024 11:05 WIB

Truk Tambang Bertenaga Listrik dan Swakemudi Ini Mampu Pangkas Hingga Ratusan Ribu Emisi Karbon

ZNK95 dilengkapi permanent magnet synchronous electric drive system untuk aktivitas pertambangan yang memenuhi standar muatan besar dan kemampuan menanjak.

Rep: S Dwiyantho Putra/ Red: Partner
.
Foto: network /S Dwiyantho Putra
.

Dengan meningkatkan skala penambangan hijau dan cerdas di Tiongkok, tambang terbuka di pedalaman Mongolia mampu mengurangi 149.000 ton emisi karbon. (Foto: Dok REPUBLIKA)
Dengan meningkatkan skala penambangan hijau dan cerdas di Tiongkok, tambang terbuka di pedalaman Mongolia mampu mengurangi 149.000 ton emisi karbon. (Foto: Dok REPUBLIKA)

RUZKA INDONESIA - Sebuah tambang terbuka yang terletak di Inner-Mongolia, Tiongkok, baru-baru ini menggunakan solusi konstruksi tanpa awak manusia untuk sektor pertambangan buatan XCMG Machinery ("XCMG", SHE:000425).

Langkah ini merupakan praktik penambangan di tambang terbuka yang ramah lingkungan dan berteknologi pintar.

Dengan memakai sejumlah truk tambang bertenaga listrik dan berfitur swakemudi, ZNK95, tambang tersebut mampu memangkas konsumsi 47.000 ton diesel dan 149.000 emisi karbon setelah 300 unit beroperasi pada 2026.

Intelligent Mining Dump Truck ZNK95, memiliki kapasitas angkut maksimum sebesar 85 ton, merupakan mining dump truck bertenaga listrik dan berfitur swakemudi yang terbesar.