Kamis 09 Jan 2025 18:35 WIB

UMJ dan INHA University Korea Selatan Gelar Global Leaders Program 2025

Kerja sama UMJ dan INHA diharapkan menciptakan program yang lebih terarah.

Wakil Rektor I UMJ Dr memberikan cenderamata berupa selempang ke LX International J.K. Kim pada acara pembukaan Global Leaders Program 2025 di Auditorium Kasman Singodimedjo FISIP UMJ, Kamis (9/01/2025)
Foto: dok Republika
Wakil Rektor I UMJ Dr memberikan cenderamata berupa selempang ke LX International J.K. Kim pada acara pembukaan Global Leaders Program 2025 di Auditorium Kasman Singodimedjo FISIP UMJ, Kamis (9/01/2025)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) bersama dengan INHA University Korea Selatan berkolaborasi dalam kegiatan Global Leaders Program 2025. Acara ini dilaksanakan di Auditorium Kasman Singodimedjo FISIP UMJ, Kamis (9/01/2025).

Acara yang berlangsung di dua tempat yaitu tanggal 9 - 13 Januari 2025 di Jakarta dan 14 - 20 Januari 2025 di Lombok Nusa Tenggara Barat, berisi tentang kuliah tamu, workshop, pengenalan budaya Indonesia dan pengenalan desa di lombok.

Baca Juga

Wakil Rektor I UMJ, Dr. Muhammad Hadi, S.KM., M.Kes. menyambut baik kerja sama dengan INHA University. Dengan adanya kerjasama ini, saya yakin kita dapat menciptakan program yang lebih relevan dan terarah, yang dapat memberikan dampak nyata di dunia kerja.

“Saya senang melihat banyak pebisnis yang hadir di sini, sehingga bisa memberi inspirasi bagi kita untuk memulai berbisnis,” ujarnya.

Hadi menyatakan bahwa pendidikan harus mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Ia percaya, dengan kerjasama dengan mitra bisnis, kita dapat membuka wawasan baru tentang bagaimana pendidikan bisa berperan dalam menciptakan peluang.

photo
Rangkaian acara pembukaan Global Leaders Program 2025 di Auditorium Kasman Singodimedjo FISIP UMJ, Kamis (9/01/2025) - (dok Republika)

"Pendidikan tetap akan menjadi hilir yang memberikan cahaya, karena di tempat yang gelap, bahkan cahaya kecil pun memiliki arti yang besar," kata Dr. Muhammad Hadi menegaskan.

Inha University Korea Selatan, Prof Changhoon Jung, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas terlaksananya kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan pertama kalinya dilakukan dengan Indonesia khususnya di UMJ. Ia juga mengungkapkan bahwa INHA University membawa 8 mahasiswanya untuk berpartisipasi dalam program ini.

"Saya percaya bahwa kegiatan ini bukan hanya langkah pertama, tetapi juga awal dari hubungan yang berkelanjutan antara fakultas dan mahasiswa kami, dan saya akan memastikan keberlanjutan program ini," ujarnya.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement