Rabu 05 Mar 2025 20:04 WIB

Upbit Dorong Adopsi Blockchain Melalui Roadshow Edukasi di Berbagai Kota

Edukasi merupakan kunci utama dalam mendorong adopsi aset digital yang lebih luas.

Upbit
Foto: dokpri
Upbit

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu platform pertukaran aset kripto di Indonesia, Upbit Indonesia, turut mendukung inisiatif Bulan Literasi Kripto (BLK) 2025 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Blockchain Indonesia (ABI)-ASPAKRINDO dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dalam upaya meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai aset kripto dan ekosistem blockchain, Upbit Indonesia turut serta dalam rangkaian roadshow edukasi yang diselenggarakan di berbagai kota besar di Indonesia seperti Medan, Makassar, Surabaya & Pontianak. Hal ini Upbit lakukan sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung literasi keuangan digital yang lebih luas di Indonesia.

Sebagai bagian dari rangkaian edukasi ini, Upbit mengikuti roadshow pertama yang berlangsung di Medan, tepatnya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara (FEB USU). Dengan tema "Unlocking Crypto 2025: Transformasi Investasi di Era Digital," kegiatan ini menyoroti bagaimana aset kripto semakin menjadi pilihan investasi bagi generasi milenial, Gen Z, dan Alpha. Diskusi dalam acara ini tidak hanya membahas potensi aset digital tetapi juga tantangan utama yang dihadapi, seperti volatilitas pasar dan perlunya regulasi yang lebih kuat untuk perlindungan investor.

Selanjutnya, roadshow berlanjut ke Pontianak pada 20 Februari 2025, yang diadakan di Gedung Teater 1 Universitas Tanjungpura. Dengan tema "Peluang Lokal dan Dampak Globalisasi," sesi ini membahas pesatnya pertumbuhan adopsi aset kripto di Indonesia, yang tercermin dari peningkatan jumlah investor yang mencapai 22,9 juta akun per Desember 2024 menurut data Bappebti. Pontianak menjadi kota yang strategis dalam pengembangan ekosistem kripto, dengan diskusi mengenai bagaimana aset digital dapat berperan dalam sistem keuangan yang lebih luas serta implikasi regulasinya.

Sebagai platform yang mengedepankan kepatuhan, transparansi dan keamanan dalam perdagangan aset kripto, Upbit Indonesia berkomitmen untuk terus mendukung edukasi dan literasi digital di Indonesia. Melalui partisipasi dalam Bulan Literasi Kripto 2025, Upbit berharap dapat membantu masyarakat memahami peluang serta risiko dalam investasi kripto, sehingga dapat mengambil keputusan yang lebih bijak dan terinformasi.

Chief Operating Officer (COO) Upbit Indonesia, Resna Raniadi, mengatakan pihaknya percaya bahwa edukasi merupakan kunci utama dalam mendorong adopsi aset digital yang lebih luas di Indonesia.

"Melalui keterlibatan dalam Bulan Literasi Kripto 2025, kami ingin memastikan bahwa masyarakat Indonesia memiliki pemahaman yang lebih baik tentang manfaat dan tantangan dari ekosistem ini. Upbit Indonesia berkomitmen untuk terus mendukung berbagai inisiatif edukasi yang memperkuat kesadaran publik terhadap teknologi blockchain dan aset digital," katanya.

Lebih lanjut, Resna menambahkan, Indonesia memiliki potensi besar dalam pengembangan industri aset digital, namun literasi tetap menjadi tantangan utama. Upbit Indonesia ingin memastikan tantangan ini terjawab dengan membantu memberikan edukasi yang relevan dan mendalam bagi masyarakat.

"Kami optimistis bahwa dengan pengetahuan yang cukup, masyarakat dapat memanfaatkan teknologi blockchain secara lebih efektif dan bertanggung jawab," katanya.

Resna juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pelaku industri, regulator, dan komunitas dalam mendorong ekosistem yang sehat, "Kami mendukung sinergi antara berbagai pihak dalam menciptakan regulasi yang adil dan inovasi yang berkelanjutan. Hanya dengan kerja sama yang erat, kita dapat memastikan pertumbuhan industri aset digital yang lebih stabil dan terpercaya di Indonesia.

"Upbit Indonesia percaya bahwa dengan edukasi yang tepat, aset kripto dapat menjadi bagian dari ekosistem keuangan yang inklusif dan inovatif. Upbit Indonesia akan terus berkontribusi dalam inisiatif-inisiatif edukasi di masa mendatang guna memperkuat pemahaman masyarakat mengenai teknologi blockchain dan aset digital," kata Resna.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement