Selasa 13 May 2025 11:10 WIB

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Memilih Hewan Qurban

Ada hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memilih hewan qurban.

Memandikan hewan kurban (Ilustrasi)
Foto: Republika TV/Muhammad Rizki Triyana
Memandikan hewan kurban (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Ada hal – hal yang perlu diperhatikan dalam memilih hewan qurban.

Menurut buku karya Abu Abdillah Syahrul Fatwa yang berjudul, Fikih Praktis Ibadah Kurban, ada 4 hal yang perlu diperhatikkan sebelum menyembelihnya. Harus dipastikan bahwa hewan-hewan tersebut layak untuk disembelih.

Baca Juga

Pertama, memilih hewan yang terbaik. Berqurban merupakan termasuk sebagai salah satu syiar Islam. Oleh karena itu, hendaknya memilih hewan qurban yang paling baik, paling gemuk dan bagus. Seperti yang tertulis pada surat Al Hajj ayat 30 yang berbunyi,

 ذٰلِكَ وَمَنْ يُّعَظِّمْ حُرُمٰتِ اللّٰهِ فَهُوَ خَيْرٌ لَّهٗ عِنْدَ رَبِّهٖۗ

Artinya : “Demikianlah (petunjuk dan perintah Allah). Siapa yang mengagungkan apa yang terhormat di sisi Allah (ḥurumāt) lebih baik baginya di sisi Tuhannya.”

Kedua, jenis hewannya. Mayoritas ulama berpendapat bahwa qurban tidak sah kecuali dari jenis hewan ternak, yaitu unta, sapi dan kambing. Seperti yang tertulis pada surat Al Hajj ayat 34, Allah SWT berfirman,

وَلِكُلِّ اُمَّةٍ جَعَلْنَا مَنْسَكًا لِّيَذْكُرُوا اسْمَ اللّٰهِ عَلٰى مَا رَزَقَهُمْ مِّنْۢ بَهِيْمَةِ الْاَنْعَامِۗ 

Artinya : “Bagi setiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (qurban) agar mereka menyebut nama Allah atas binatang ternak yang dianugerahkan-Nya kepada mereka.”

sumber : Dok Republika
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement