Kamis 19 May 2011 09:57 WIB

Allianz Kembangkan Asuransi Mikro Syariah

Rep: Sefti Oktarianisa/ Red: Didi Purwadi
Allianz Life
Allianz Life

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Allianz Indonesia semakin menggembangkan bisnis asuransi mikro syariah. Bisnis yang digeluti empat tahun lalu tersebut kini mendapat porsi lumayan signifikan, terutama di salah satu anak Allianz Indonesia yang bergerak di bidang asuransi jiwa, Allianz Life.

Deputi CEO Chief Distribution Officer Allianz Life, Handojo G Kusuma, mengatakan bahwa asuransi mikro syariah coba dikembangkan dengan menjangkau wilayah di pelosok tanah air. ''Selain kemitraan dengan perusahaan pembiayaan, kerja sama juga dijalin dengan Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) dan koperasi,'' kata Handojo kepada Republika saat ditemui dalam acara Peresmian Gedung Baru Allianz Indonesia.

Dia mengaku tak ada pasar khusus yang menjadi fokus utama. Pasalnya, ketentuan di mana saja pasar tergantung bisnis partner Allianz.

''Misal partner kita produknya lebih ke arah syariah yang seperti ini, ya kita mengimbangi,'' ujarnya. Ia mengatakan produk dibuat dalam satu paket dengan produk mitra perusahaan itu.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement