REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Yahoo pada Senin mengumumkan perombakan wajah pada situs berbagi foto mereka, Flickr. Perubahan tersebut meliputi desain ulang di laman muka, laman foto dan laman stream foto.
Selain ubah wajah, perusahaan yang dikomandani CEO Marisa Mayer itu juga memberikan bonus penyimpanan foto untuk masing masing pengguna hingga 1 terabita dan juga melakukan update pada aplikasi Androidnya.
Namun, perubahan dan bonus melimpah itu tak lantas membuat penggunanya senang. Keluhan malah berdatangan.
Setidaknya itu terlihat dari banyaknya kritik pedas yang dituangkan di forum bantuan (Help Forum) di situs Flickr.
"Berantakan, terlalu berbeda dan tidak bekerja sebagaimana mestinya. Bisakah kami mendapatkan tampilan lama dan lakukan perubahan sedikit demi sedikit daripada perrombakan besar-besaran," tulis seorang pengguna dalam forum tersebut seperti dilansir Cnet, Selasa (21/5).
"Ubah kembali! Ini mengerikan - layar berantakan - gambar yang indah atau menarik direduksi menjadi begitu banyak bagian pada halaman. Ini mengerikan. Benar-benar mengerikan," demikian komentar lain.
Perubahan desain Flickr merupakan bagian dari strategi Yahoo untuk menggandeng kaum remaja yang aktif di dunia internet. Bos Yahoo, Marissa Mayer menganggap situs photo-sharing sebagai salah satu senjata utama untuk menjaga persaingan dengan Google dan para kompetitor lainnya.