Jumat 04 Sep 2015 13:38 WIB

Google Perbarui Street View di Android

Tampilan street view google
Tampilan street view google

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Menjelajahi dunia kini dapat tak lagi susah. Pasalnya, Google baru saja meluncurkan aplikasi Street View untuk iOS dan memperbarui versi Android aplikasi tersebut.

Seperti diketahui, Google telah memulai proyek Street View sejak 2012. Sementara itu, Google Street View untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya telah dapat diakses melalui situs Google Maps mulai tahun lalu.

Kini pengguna dapat "berjalan-jalan" secara virtual melalui ponsel mereka. Tidak hanya wilayah perkotaan atau tempat-tempat wisata, bahkan pengguna dapat "mengunjungi" rumah sanak famili melalui Street View.

GSM Arena melaporkan bahwa kedua aplikasi tersebut menawarkan fungsionalitas yang sama yang memungkinkan pengguna untuk melihat foto-foto yang dapat berputar 360 derajat di seluruh dunia.

Tidak hanya itu, pengguna juga dapat berkontribusi dengan mengunggah foto dan membagikannya kepada pengguna lain di seluruh dunia.

Google bahkan menambahkan dukungan koneksi pihak ketiga untuk membantu pengguna mendapatkan gambar 360 derajat dengan kamera bulat seperti Ricoh Theta S dan NCTech iris360.

Aplikasi Street View menggantikan aplikasi Photo Sphere Camera pada iOS, sedangkan untuk versi Android diharapkan dapat tersedia melalui pembaruan di Play Store ataupun pembaruan secara otomatis.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement