REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--VMware memperkenalkan VMware vCloud Integration Manager , solusi baru yang dirancang untuk membantu penyedia layanan mengotomatisasi pengiriman dan operasi dari VMware vCloud Director yang berbasis Cloud.
“Peranti lunak VMware vCloud Integration Manager memungkinkan penyedia layanan untuk membuat dan menyebarkan penawaran layanan Cloud dengan cepat, beroperasi secara efisiensi maksimum dan memperluas skala untuk memenuhi permintaan pelanggan secara handal, berulang dan hemat biaya,” kata Andreas Kagawa, Country Manager VMware Indonesia.
Kagawa menyatakan bahwa vCloud Integration Manager akan terintegrasi dengan VMware vCloud Director, VMware vSphere , VMware vShield Edge dan VMware vCenter Chargeback Manager. Integrasi ini akan memudahkan otomatisasi dan mempercepat pengadaan dan pengiriman infrastruktur dan layanan terkait.
Integrasi Manager vCloud akan menyediakan API berbasis REST untuk mengintegrasikan dengan sistem back office milik penyedia layanan (CRM, penagihan, dll), dan portal administrasi berbasis Web. Operasi akan menjadi lebih sederhana, sehingga akan meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya.
vCloud Integration Manager itu sendiri mencakup portal berbasis Web untuk merampingkan dan mengotomatisasi rencana penyediaan layanan, daur hidup pelanggan dan manajemen reseller. '' Cukup dengan klik satu tombol, penyedia layanan akan dapat membakukan konfigurasi produk dan pengirimannya, mengelola siklus hidup pelanggan mulai dari sign-up hingga terminasi, serta mengurangi waktu dan biaya ketika bertransaksi dengan reseller,'' kata Andreas Kagawa.