Selasa 03 May 2016 21:38 WIB

Sandisk Luncurkan Memori Card Setengah Terabyte

Rep: MGROL55/ Red: Winda Destiana Putri
Sandisk. Ilustrasi
Foto: Digitaltrends
Sandisk. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagi orang-orang yang berkecimpung di dunia foto dan video pastinya mereka membutuhkan ruang penyimpanan ekstra.

Sandisk baru saja meluncurkan produk terbaru yaitu Z410 dengan kapasitas setengah terabyte tepatnya berukuran 480 GB drive.

Memori ini ditargetkan untuk perusahaan ataupun pelanggan OEM yang memiliki mobilitas tinggi sehingga membutuhkan ruang penyimpanan lebih besar.

Dilansir dari laman Digitaltrends, Selasa (3/5) drive 480 GB yang bergabung dengan model 240 GB dan 120 GB, semuanya termasuk drive SATA dengan form factor 2,5 inci. Ketiganya bergaransi tiga tahun.

Dalam hal kinerja, seri Z410 dapat dipastikan bersaing dengan garis Z400s. Z410 memiliki kecepatan baca sekuensial dari 535 MB/detik.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement