Jumat 02 Feb 2018 18:03 WIB

Asus ROG Strix GL503 Hero Edition Manjakan Pecinta MOBA

Model ini memfokuskan fitur laptop untuk pecinta game Multiplayer Online Battle Arena

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Winda Destiana Putri
Asus ROG Strix GL503
Foto: Dok: Asus
Asus ROG Strix GL503

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Asus kembali meluncurkan laptop gaming dari Seri ROG Strix, Asus ROG Strix GL503 Hero Edition. Model ini memfokuskan fitur laptop untuk pecinta gim Multiplayer Online Battle Arena atau MOBA seperti Dota 2 dan Mobile Legend. Asus mematok harga mulai dari 16,8 juta rupiah.

Teknologi tampilan dengan refresh rate 120Hz dan panel 120Hz IPS-lever Wide View yang memiliki akurasi warna 100 persen sRGB. Dengan teknologi tersebut, sesi gim tidak hanya menjadi bebas tearing dan suttering namun juga membuat tampilan gameplay lebih detail dan membuat layar dapat dinikmati dari sudut pandang manapun.
 
"Asus ROG Strox GL503 Hero Edition tidak hanya memiliki tampilan mewah, namun juga mempertegas aura gamingnya dengan bahasa desain ala ROG Zephyrus pada covernya membuat pattern sukumaya berwarna abu dan logo ROG yang bisa menyala," papar Country Marketing Manager Asus Indonesia, Galip Fu. Laptop gaming ini memiliki berat 2,5 kg dengan ketebalan 2,4 cm.
 
 
Prosesor yang disematkan dalam laptop gaming ini adalah prosesor Intel Core i7 generasi ke-7 dan kartu grafis Nvidia GTX 10 Series hingga GTX 1060. Kombinasi keduanya mampu memberikan kinerja komputasi maupun gaming yang andal dan akan membantu para gamer menaklukan musuh-musuhnya.
 
Untuk memori utama, Asus memberikan kapasitas 16GB DDR4. Selain itu, Layar IPS-level Wide View dengan akurasi warna 100 persen sRGB juga akan memberikan pengalaman bermain game yang berbeda. Sedangkan media penyimpanan disematkan SSD M.2 hingga 256GB yang mendukung NVMe guna meningkatkan kecepatan booting dan respon dalam menjalani aplikasi dari laptop ini. Laptop gaming ini juga dilengkapi dengan SSHD (Hybris HDD) sebesar 1 TB + 8GB SSD Cache yang sanggup menghadirkan loading time aplikasi maupun gaming dua kali lebih responsif dibandingkan HDD konvensional.
 
Layout keyboard dilengkapi dengan full-size chicklet keyboard dengan custom RGB backlight empat zona dan jarak tekan sebesar 0.25 milimeter yang memastikan kenyamanan pengguna dalam bermain. Tak hanya itu, Asus juga memperhatikan kebutuhan para gamers MOBA dengan memberi tanda khusus pada tombol QWER yang mana tombol-tombol ini adalah tombol singkat untuk menjalankan skill para jagoannya.
 
Dilengkapi dengan heatpipe dan dua buah fan yang akan secara otomatis akan mengoptimalkan CPU dan GPU dari notebook ini. Selain itu lubang ventilasi yang di rancang khusus di atas keyboard dan di bawah laptop memungkinkan lebih banyaknya udara dingin yang masuk. Fan 12V baru yang lebih cepat dibandingkan fan 5V tradisional, memasok aliran udara lebih banyak untuk meningkatkan efisiensi sistem pendingin, jadi pengguna bebas untuk menjalankan CPU dan GPU dengan kecepatan penuh tanpa thermal throttling. Fungsi fan-boost tambahan meningkatkan performa sistem pendingin.
 
"Saya meggunakan Asus Hero saat bermain Dota 2. FPSnya tetap tinggi dan tetep smooth dan nyaman banget. Dari grafisnya cukup jelas banget, tapi sayang tadi main di low priority," papar Kenny Deo, salah satu tim esport dari Rex Regum Qeon.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement