Selasa 17 Apr 2012 14:44 WIB

Meizu MX, Smartphone Quad Core yang Hemat Baterai

Red: Taufik Rachman
Meizu MX
Meizu MX

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA-- Meizu--pemain baru smartphone asal Cina, merilis produk baru, Meizu MX. Produk yang akan dipasarkan Juni mendatang ini mengusung prosesor Exynos A9 quad-core.

Prosesor Exynos A9 CPU dengan 32 nm HKMG technology disebut-sebut sebagai prosesor hemat energi. Ia diklaim mampu menghemat penggunaan baterai hingga 20 persen. Meizu menggunakan baterai 1700 mAh untuk Meizu MX.

Meizu mengklaim dengan mengusung prosesor baru, kinerja smartphone lebih baik dibandingkan pendahulunya. Dengan prosesor quad core, kinerja CPU lebih cepat 60 persen, sementara GPU meningkat sekitar 50 persen. Prosesor baru juga menawarkan kenyamanan untuk main games atau menikmati video 1080p.

Display smartphone 4 inci ini mengusung ASV display 292 PPI high definition. Tak ada informasi mengenai resolusi.