Jumat 15 Jan 2016 10:16 WIB

Samsung Dikabarkan Investasi Rp 92 Triliun untuk Suplay OLED Apple

Samsung
Foto: ap
Samsung

REPUBLIKA.CO.ID, Ada banyak rumor berkembang mengenai panel OLED untuk iPhone. Sebagian rumor mengatakan iPhone mulai menggunakan layar OLED pada tahun 2018.

Saat ini, pasar OLED hanya memiliki beberapa pemain utama. Salah satunya Samsung. Dilansir dari GSM Arena, Samsung disebut-sebut sebagai pemasok utama layar OLED untuk iPhone. Hubungan bisnis yang terpolarisasi antara kedua raksasa teknologi ini menjadi satu hal yang menarik untuk digali.

Belum ada infromasi resmi dari kedua belah pihak. Namun, seorang sumber mengatakan kontrak antara Samsung dan Apple telah ditandatangani. Kabarnya, Samsung berinvestasi 6,64 miliar dolar AS - 7,47 miliar dolar AS atau sekitar Rp 92 triliun untuk bisnis OLED tersebut.

Investasi itu kabarnya dilakukan bertahap. Untuk tahun ini, Samsung akan menggelontorkan 2,49-3,32 miliar dolar untuk memproduksi 30 ribu hingga 45 ribu layar OLED per bulan. Selanjutnya, pada 2017 Samsung akan menambah investasi senilai 4,17 miliar untuk kapasitas 45 ribu lembar OLED per bulan.

 

baca juga:

Cara Aman Menyaksikan Gerhana Matahari Total

Xiaomi Umumkan 2 Varian Redmi Note 3 di Cina

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement