REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Google mengumumkan akan segera menampilkan daftar siaran TV di hasil pencarian, memungkinkan pengguna yang mencari acara TV menggunakan mesin pencarinya melihat daftar saluran televisi yang menampilkan acara tersebut beserta informasi tanggal dan waktunya.
"Jadi sekarang ketika Anda mencari The Big Bang Theory, kami tidak hanya akan menampilkan aplikasi dan situs tempat Anda dapat menemukan episode terbaru, tapi juga menunjukkan saluran televisi mana yang bisa dipilih untuk menyaksikan tayangannya kemudian," kata Google dalam blognya.
Selain itu, perusahaan yang berpusat di Mountain View, California, itu juga membuat pengumuman berkaitan dengan bisnis iklannya, seperti personalisasi iklan TV dengan fitur DoubleClick Dynamic Ad Insertion, demikian seperti dilansir GSM Arena Ahad (24/4).