Jumat 08 Oct 2021 01:42 WIB

Messi: Saya tak Lakukan Kesalahan Saat Gabung ke PSG

Kehadiran Messi membuat lini depan PSG sangat menakutkan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi.
Foto: EPA-EFE/YOAN VALAT
Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Lionel Messi bicara mengenai keputusannya menerima tawaran berseragam PSG. Ia yakin telah mengambil keputusan yang tepat meskipun mengawali perjalanan cukup sulit di Paris.

Messi baru mencetak gol pertamanya ketika PSG menang 2-0 atas Manchester City di Liga Champions. Namun secara keseluruhan ia belum menunjukkan magisnya seperti yang dilakukan ketika berseragam Barcelona.

“Saya tidak melakukan kesalahan dengan pergi ke PSG,” kata Messi dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Majalah France Football, dilansir dari Marca, Kamis (7/10).

Di saat Messi memulai kehidupan barunya di Paris, Prancis, mantan klubnya Barcelona sedang berjuang keluar dari krisis. Penampilan Barca anjlok sehingga masa depan pelatih Ronald Koeman terancam di Camp Nou.

Koeman turut berkomentar tentang kepergian Messi ke PSG. Saran dari pelatih asal Belanda tersebut dapat menjadi dipertimbangkan. Menurut Koeman, Messi adalah pemain yang sangat bagus yang dapat memenangkan pertandingan.

"Tentu saja dia memiliki pemain bagus di sekitarnya, tetapi dia membuat perbedaan. Berkat dia, semua orang terlihat lebih baik. Ini bukan kritik, tapi pengamatan,” ujar Koeman pekan lalu.

Kehadiran Messi membuat lini depan PSG sangat menakutkan. Pemain internasional Argentina tersebut melengkapi deretan penyerang papan atas yang dimiliki PSG, yaitu Neymar, Kylian Mbappe, Mauro Icardi, dan Angel Di Maria.

Messi dapat membentuk kemitraan luar biasa dengan Neymar dan Mbappe, meskipun sejauh ini belum menunjukkan hasil yang memuaskan. Ketiganya sudah beberapa kali tampil secara bersamaan. Dalam laga terakhir melawan Rennes, mereka tak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Messi mencatatkan lima pertandingan di semua kompetisi dan mencetak satu gol untuk PSG. Ia diperkirakan akan menjadi andalan pelatih Mauricio Pochettino di lini depan bersama Neymar dan Mbappe.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement