Kamis 27 Oct 2022 16:45 WIB

In Picture: Bekap Ajax 0-3, Liverpool Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

The Reds menemani Napoli yang sudah terlebih dahulu memastikan lolos dari fase grup..

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Yogi Ardhi

Pemain Ajax Amsterdam Brian Brobbey (kiri) berduel dengan bek Liverpool Virgil van Dijk pada laga kelima penyisihan Grup A Liga Champions 2022/2023 di Cruijff ArenA, Kamis (27/10/2022). (FOTO : EPA-EFE/MAURICE VAN STEEN)

Pemain Liverpool Mohamed Salah, latar depan, melakukan tembakan ke gawang melewati pemain Ajax Edson Alvarez selama pertandingan sepak bola grup A Liga Champions antara Ajax dan Liverpool di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 26 Oktober 2022. (FOTO : AP/Peter Dejong)

Gelandang Liverpool Harvey Elliott (kiri)melakukan selebrasi beraama rekannya, Roberto Fimirno saat mencetak gol ketiga Liverpool ke gawang Ajax Amaterdam di Johan Cruijff ArenA, Kamis (27/10/2022). (FOTO : EPA-EFE/MAURICE VAN STEEN)

Pemain Liverpool Darwin Nunez merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola grup A Liga Champions antara Ajax dan Liverpool di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 26 Oktober 2022. (FOTO : AP/Peter Dejong)

Pemain Liverpool Mohamed Salah merayakan setelah mencetak gol pembuka pada pertandingan sepak bola grup A Liga Champions antara Ajax dan Liverpool di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 26 Oktober 2022. (FOTO : AP/Peter Dejong)

Pemain Liverpool Darwin Nunez merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola grup A Liga Champions antara Ajax dan Liverpool di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 26 Oktober 2022. (FOTO : AP/Peter Dejong)

Pemain Liverpool Harvey Elliott mengontrol bola selama pertandingan sepak bola grup A Liga Champions antara Ajax dan Liverpool di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 26 Oktober 2022. (FOTO : AP/Peter Dejong)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Liverpool lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah menang 3-0 atas Ajax Amsterdam dalam pertandingan kelima Grup A, di Amsterdam Arena, Kamis (27/10/2022) dini hari WIB. The Reds menemani Napoli yang sudah terlebih dahulu memastikan lolos dari fase grup.

sumber : EPA EFE, AP Photo, Republika
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement