Manchester City, Kunci Sukses Fernandinho
REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Fernandinho yakin keberhasilannya mencetak gol perdana di Piala Dunia karena ia memutuskan bergabung dengan Manchester City.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu menggantikan Paulinho di pergantian babak ketika melawan Kamerun pada Selasa (24/6) dini hari.
"Saya selalu bermimpi main di Piala Dunia dan mengenakan seragam Selecao. Tapi saya tahu itu hal yang sulit ketika saya bermain di Ukraina untuk Shakhtar (Donetsk)," kata Fernandinho seperti dikutip dari laman resmi FIFA, Jumat (27/6).
Ia mengaku ketika pindah ke Inggris dan bermain untuk klub besar segalanya mulai menjadi realita untuknya. Fernandinho memiliki kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya lagi ketika Brasil melawan Cile di Belo Horizonte, Sabtu (28/6) pukul 23.00 WIB.