Amerika Terbanyak Juarai Piala Dunia Wanita
Tim negeri Paman Sam berhasil mengoleksi empat gelar Piala Dunia Wanita.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Timnas wanita Amerika Serikat berhasil keluar sebagai juara Piala Dunia Wanita 2019. Gelar itu diraih setelah berhasil menumbangkan Belanda dengan skor 2-0 sekaligus mempertahankan gelar juara yang mereka raih pada Piala Dunia sebelumnya.
AS menjadi negara kedua yang mampu mempertahankan gelar juara pada perhelatan Piala Dunia Wanita. Sebelumnya ada Jerman yang mampu melakukan hal tersebut di Piala Dunia Wanita 2003 dan 2007 lalu.
Tak hanya itu, capaian ini juga menjadikan timnas wanita AS sebagai pemilik gelar juara Piala Dunia Wanita terbanyak. Tim negeri Paman Sam ini berhasil mengoleksi empat gelar Piala Dunia Wanita pada 1991, 1999, 2015 dan 2019.
Berikut video lengkapnya.
Video Editor | Fian Firatmaja