Corona Vs Kompetisi Sepakbola Eropa
Kompetisi sepakbola negara-negara Eropa ditunda karena wabah virus corona.
REPUBLIKA.CO.ID, Wabah virus corona mengganggu event-event olahraga, termasuk sepak bola. Liga-liga top Eropa pun harus menunda jalannya kompetisi musim ini. Berikut daftar kompetisi yang terganggu oleh wabah virus corona:
Liga Italia
Pemerintah Italia melakukan lockdown karena penyebaran wabah corona semakin tinggi. Imbasnya, pertandingan-pertandingan Liga Italia harus ditunda hingga 3 April, termasuk ajang Coppa Italia. Federasi Sepak Bola Italia bahkan membuat tiga opsi untuk kompetisi musim ini, salah satunya menghentikan kompetisi.
Pemain yang positif Corona: Daniele Rugani (Juventus) dan Manolo Gabiandini (Sampdoria)
Liga Spanyol
Setelah pertandingan tetap digelar tanpa penonton, Federasi Sepak Bola Spanyol akhirnya menunda seluruh kompetisi selama dua pekan. Penundaan diputuskan setelah salah satu anggota tim basket Real Madrid positif terjangkit corona. Tim basket dan tim sepakbola Real Madrid menggunakan fasilitas yang sama. Selain kompetisi Liga Spanyol, Final Copa del Rey antara Real Sociedad vs Athletic Bilbao yang dijadwalkan pada 18 April juga ditunda.
Liga Inggris
Federasi Sepak Bola Inggris memutuskan kompetisi ditunda sampai 4 April untuk menghindari penyebaran virus Corona. Pemain Manchester City Benjamin Mendy dan pelatih Arsenal Mikel Arterta dikabarkan positif corona. Selain itu pelatih Leicester mengatakan beberapa pemainnya menunjukan symptoms gejala corona.
Liga Perancis
Meski telah ada instruksi dari pemerintah Perancis untuk membatalkan semua kegiatan yang mengundang banyak orang, namun kompetisi Liga Prancis belum diputuskan untuk ditunda. Opsi yang diambil masih tetap menggelar pertandingan tanpa penonton hingga 15 April. Wabah Corona juga mengganggu Final Piala Liga antara PSG vs Lyon, laga yang digelar pada 4 April ditunda
Liga Jerman
Sejak pekan ini, pertandingan Liga Jerman dimainkan tanpa penonton. Saat ini belum ada keputusan untuk menunda kompetisi, dan opsi yang diambil masih memainkan seluruh laga secara tertutup. Timor Huebers yang bermain di klub divisi dua Hannover 96 adalah pesepak bola pertama yang terinfeksi virus corona di Jerman.