Gebah Corona Mulai Donasikan Bantuan Bagi Tenaga Medis

Bantuan tersebut disalurkan untuk mendukung tenaga kesehatan.

Prayogi/Republika
Pemimpin Redaksi Republika Irfan Junaidi (tiga kiri) memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Kepala Rumah Sakit Pelni Dr. Dewi Fankhunigdyah (tiga kanan), Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut Mintohardjo dr Kolonel Laut Wiweka (kiri) dan Kepala Rumah Sakit Bhayangkara R
Rep: Surya Dinata Red: wisnu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Republika, BPJS Kesehatan dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menyerahkan bantuan perlengkapan keselamatan kerja kepada sejumlah Rumah Sakit yang menangani pasien terinfeksi virus corona.


Pemimpin Redaksi Harian Republika Irfan Junaidi mengatakan bantuan ini disalurkan untuk mendukung tenaga kesehatan yang menjadi lini paling depan dalam menangani pasien positif virus Corona.

Sementara itu, Direktur Utama BPJS Fachmi Idris mengungkapkan BPJS melalui jaringan yang dimiliki mengimbau kepada setiap orang untuk ikut  berpartisipasi dalam memberikan bantuan kepada tenaga kesehatan.

 

 

Videografer | Surya Dinata

Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler