Brad Pitt Tirukan Anthony Fauci di Saturday Night Live

Bard Pitt mengkritisi Donald Trump lewat perannya sebagai Fauci di SNL.

EPA
Brad Pitt memerankan anggota Gugus Tugas Virus Corona Gedung Putih, dr Anthony Fauci, dalam pembuka acara Saturday Night Live.
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor Hollywood Brad Pitt mengejutkan pemirsa Saturday Night Live (SNL) saat tampil memerankan Dr Anthony Fauci sebagai pembuka acara tersebut. Anthony Fauci adalah seorang dokter dan imunolog asal Amerika Serikat yang berani mengkritik kebijakan presiden Donald Trump.

Pitt tampil secara virtual dari kediamannya. Ia mengenakan wig, jas warna biru dongker, dasi merah, serta kacamata mirip Fauci. Untuk terlihat lebih meyakinkan, ia duduk di kursi di balik meja dengan latar seperti di perpustakaan pribadi yang raknya dipenuhi buku.

"Sekarang ada banyak informasi yang salah di luar sana tentang virus. Betul, presiden telah melanggar pedoman kami. Jadi malam ini, saya ingin meluruskan pernyataan presiden," demikian kata Pitt saat memerankan Fauci yang juga anggota Gugus Tugas Virus Corona Gedung Putih.

Baca Juga


Sambil tetap memerankan Fauci, Pitt kemudian mengkritisi berbagai hal yang dikatakan Trump dalam beberapa pekan terakhir. Misalnya, ketika Trump mengatakan semua orang bisa mendapatkan tes Covid-19, padahal kenyataannya di lapangan tidak begitu.

Pada akhir penampilannya, Pitt melepaskan wignya dan berhenti memakai aksen Fauci untuk menyampaikan pesan yang tulus dan inspiratif. Peraih Oscar 2020 sebagai Aktor Pendukung Terbaik itu juga mengucapkan rasa terima kasih kepada Dr Fauci yang asli.

"Kepada Dr Fauci yang asli, terima kasih atas ketenangan dan kejernihan Anda di saat yang mengerikan ini," demikian kata Pitt, dilansir Today, Senin (27/4).

Pitt juga berterima kasih kepada para pekerja medis dan semua yang bekerja di garda terdepan selama pandemi Covid-19. Tampaknya, apa yang dilakukan Pitt bakal disukai oleh Fauci.

Awal bulan lalu, Fauci pernah ditanya oleh pewarta CNN Alisyn Camerota mengenai sosok yang lebih disukainya untuk menirukannya di acara Saturday Night Live, apakah Ben Stiller atau Brad Pitt. Fauci tertawa mendengar pertanyaan itu lalu menjawab dengan lugas, "Oh, Brad Pitt, tentu saja".

Pekan ini menandai episode jarak jauh kedua dari acara televisi komedi larut malam Saturday Night Live at Home. Tayangan perdana pada 11 April lalu juga menampilkan tamu istimewa, yakni aktor Tom Hanks dan vokalis Coldplay, Chris Martin.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler