Pemain Incaran MU dan Liverpool Ini Buat Zidane Kepincut

Madrid terus memantau perkembangan Matondo.

EPA-EFE/Javier Lizon
Zinedine Zidane
Rep: Eko Supriyadi Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID — Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane dilaporkan telah jatuh hati untuk meramaikan perburuan pemain muda Schalke Rabbi Matondo. Mantan pemain Manchester City itu disebut-sebut jadi incaran dua klub besar Inggris, Manchester United dan Liverpool, usai Bundesliga dimulai lagi.

Dikutip dari Sportsmole, Selasa (26/5), meskipun pemain internasional Wales itu menegaskan hanya fokus merampungkan musim ini bersama Schalke, namun rumor yang beredar di seputar pemain berusia 19 tahun tersebut selalu soal masa depannya.

Sebuah laporan mengklaim, Madrid terus memantau perkembangan Matondo. Apalagi, Zinedine Zidane memprioritaskan pemain yang punya masa depan panjang dalam bursa transfer musim panas mendatang.


Matondo dimainkan dalam dua pertandingan Schalke usai kompetisi kembali digelar, serta main 77 menit saat timnya dikalahkan Augsburg 0-3 akhir pekan lalu.

Real Madrid memang masih minim pemain muda. Karena sebagian besar skuatnya sudah berumur di atas 30 tahun. Beberapa pemain muda yang ada pun dianggap belum tampil maksimal, karena Los Blancos masih mengandalkan penggawa-penggawa senior.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler