New Normal Terus Dipersiapkan di Lingkungan Istana Negara
Persiapan new normal akan dilakukan di semua lingkungan istana negara.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Rencana penerapan tatanan kenormalan baru atau new normal di tengah pandemi covid-19 di Indonesia terus dilakukan. Saat ini, menurut Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono kenormalan baru atau new normal juga akan diterapkan di lingkungan istana negara.
Heru mengatakan persiapan untuk new normal akan dilakukan di semua lingkungan istana negara, mulai dari Bogor, Jakarta, Tampaksiring hingga Yogya.
Ia menuturkan bahwa Presiden Joko Widodo telah meninjau beberapa tempat hingga masjid untuk persiapan new normal. Ia menambahkan, untuk di lingkungan masjid akan diisi 100 hingga 150 jamaah dari maksimal 750 jamaah. Dan juga, beberapa tempat juga akan digunakan menjadi tempat ibadah.
Video Editor | Fian Firatmaja