5 Tenaga Medis di Pangkep Terpapar Covid-19

Kelima tenaga medis yang terpapar Covid-19 diisolasi di rumah sakit Pangkep.

www.freepik.com
Virus corona (ilustrasi). Lima tenaga medis di Pangkep, Sulawesi Selatan positif Covid-19.
Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Gugus Tugas Penanganan Percepatan (GTOPP) Covid-19 Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Provinsi Sulawesi Selatan menyatakan sebanyak lima tenaga medis di daerah itu positif terpapar Covid-19. Kelimanya sudah menjalani isolasi di rumah sakit.

"Pertama kali, cuma satu yang terpapar, namun belakangan ini ada lagi tambahan empat orang. Jadi semuanya sudah kami karantina di rumah sakit," kata Juru Bicara Tim Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Pangkep dr Annas Ahmad saat dikonfirmasi Antara dari Makassar, Selasa.

Kelima tenaga medis itu terdiri dari seorang laki-laki 41 tahun asal Kelurahan Padoang-doangan Kecamatan Pangkajene dan perempuan 41 tahun juga dari kelurahan yang sama. Lalu, ada laki laki 35 tahun dari Kelurahan Bontokio, Kecamatan Minasa Te'ne dan perempuan 29 tahun warga asal Tonasa 1, Kecamatan Balocci.

"Adapun tenaga medis Pangkep yang terpapar pertama kali ialah perempuan berusia 38 tahun," katanya.

Annas menduga para tenaga medis itu terpapar di klinik tempatnya bekerja. Pihaknya telah melakukan tes usap (swab) di rumah sakit rujukan Covid-19 di daerah itu dan tidak satupun yang didapati positif.

Tim Gugus Tugas Covid-10 Pangkep, menurut Annas, langsung bergerak cepat melakukan tes swab kepada seluruh tenaga medis di rumah sakit Pangkep setelah mendapati adanya tenaga medis yang positif.

"Kami belum bisa pastikan tenaga medis itu terpapar di mana karena semua yang positif Covid-19 ini juga kerja di klinik swasta, namun yang pasti kami akan fokus dalam penyembuhan seluruh pasien," kata Annas.

Baca Juga


sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler