Yurianto: Tingkat Hunian RS untuk Covid Capai 53 Persen
Kapasitas rumah sakit untuk menampung para pasien masih cukup banyak.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan, tingkat hunian rumah sakit secara nasional untuk perawatan pasien Covid-19 mencapai 53 persen. Ia pun menegaskan, kapasitas rumah sakit untuk menampung para pasien masih cukup banyak.
“Sampai hari ini tingkat hunian rumah sakit BOR yang disediakan untuk perawatan Covid-19 baru terpakai sekitar 53 persen. Oleh karena itu, kapasitas kita masih cukup,” ujar Yurianto saat konferensi pers, Jumat (10/7).
Yurianto juga menyampaikan, penambahan kasus di berbagai provinsi saat inipun didominasi dari pelacakan secara agresif terhadap riwayat kontak dengan pasien positif. Kemudian dilakukan pemeriksaan menggunakan metode PCR.
Sebagian besar kasus yang ditemukan merupakan kasus dengan gejala atau keluhan yang sangat ringan atau tanpa gejala.
“Inilah yang menjadi tantangan kita, karena yang pertama kita harus meyakinkan yang bersangkutan bisa melaksanakan isolasi secara tepat, agar tidak menjadi sumber penularan bagi orang lain,” tambah dia.