Gareth Bale akan Kenakan Nomor 9 untuk Tottenham
Tottenham Hotspur mengonfirmasi kedatangan Gareth Bale dengan status pinjaman.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tottenham Hotspur telah mengonfirmasi bahwa Gareth Bale akan mengenakan kaus nomor 9 setelah ia menyelesaikan kepulangannya yang menakjubkan ke klub dari Real Madrid. Spurs secara resmi mengumumkan penandatanganannya pada Sabtu (19/9) sore dengan status pinjaman selama satu musim, bersama dengan bek kiri Sergio Reguilon, yang juga bergabung dari Madrid dengan kontrak permanen.
Awalnya, Bale diperkirakan akan mengenakan seragam nomor 3 lagi, seperti saat ia pertama kali di Spurs, termasuk dalam penampilannya yang menakjubkan selama dua pertandingan Liga Champions melawan Inter Milan di musim 2010-11. Tapi rumor ini terbukti tidak berdasar karena ia malah memilih nomor 9 yang terakhir dipakai oleh pemain Belanda Vincent Janssen di klub, sementara Reguilon mengambil nomor 3.
Spurs mengonfirmasi nomor tersebut dengan cicitan yang menunjukkan gambar dari semua nomor yang telah dikenakan Bale di klub, diakhiri dengan namanya dan nomor 9 di seragam kandang baru.
Bale juga telah mengenakan nomor 16 dan 11 di Spurs, dan ia mempertahankan nomor terakhir yang ia kenakan di Madrid. Untuk alasan nostalgia mungkin ada godaan baginya untuk kembali ke nomor 3, tetapi mengingat bagaimana ia telah berubah dari bek kiri ke depan, nomor 9 tampaknya lebih masuk akal secara posisional.
"Untuk semua fans Spurs, setelah 7 tahun, saya kembali," kata Bale dikutip dari Daily Star, Sabtu (19/9).
"Ini klub yang istimewa bagi saya. Luar biasa bisa kembali dan mudah-mudahan sekarang saya bisa mendapatkan kebugaran pertandingan dan memulai dan benar-benar membantu tim dan mudah-mudahan memenangkan trofi," tambahnya dalam sesi wawancara.
Afrizal Rosikhul Ilmi