Timnas Futsal Indonesia Mulai Pemusatan Latihan

Sebanyak 19 pemain dipanggil dalam pemusatan latihan yang digelar di Surabaya

Herka Yanis Pangaribowo/Antara
Pemain timnas futsal putra Indonesia Jaelani Laojanibi
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional futsal Indonesia mulai menggelar pemusatan latihan (TC) menjelang bergulirnya turnamen AFC Futsal Championship 2020 yang digelar di Kuwait pada 2 hingga 13 Desember 2020.

Baca Juga


Dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Kamis (15/10), sebanyak 19 pemain dipanggil dalam pemusatan latihan yang digelar di Surabaya mulai 15 Oktober hingga pertengahan November.

"Semua kondisi yang ada sekarang tidak menyurutkan persiapan. Sekarang FFI mempercayakan penuh kepada pelatih dan pelatih percaya kepada pemain. Begitu pula sebaliknya, semua saling percaya dan bekerja keras," ujar Sekjen Federasi Futsal Indonesia (FFI) Edhie Prasetyo.

Sebelum menggelar TC, para pemain dan seluruh jajaran pelatih sebenarnya telah berkumpul sepekan sebelum memulai TC. Mereka dites kesehatan hingga cek fisik, untuk mengembalikan kebugaran setelah lama vakum karena pandemi COVID-19.

"Jadi sebelum ini kami mencari tahu kondisi pemain dan mengontrol, sehingga pada saat mulai TC kondisinya siap dan tidak buruk. Ternyata para pemain bisa mengikuti latihan dengan baik," ujar pelatih timnas futsal Kensuke Takahashi.

Manajer timnas Indonesia Dimas Bagus Agung Kurniawan mengatakan Indonesia masuk di Grup C bersama Uzbekistan, Bahrain, dan China.

Uzbekistan akan menjadi tantangan pertama Bambang Bayu Saptaji dan kawan-kawan pada 3 Desember, lalu melawan Bahrain dua hari kemudian, terakhir melawan China pada 7 Desember.

Juara dan runner-up grup berhak melaju ke perempat final. Nantinya lima besar AFC Futsal Championship 2020 lolos ke Piala Dunia Futsal 2021 di Lithuania.

"Luar biasa setelah tidur pulas tujuh bulan di masa pandemi ini. Tapi semoga kita tetap fokus, enggak ada yang lain-lain. Semua harus punya keyakinan bisa ikut meloloskan Indonesia ke Piala Dunia 2021 Lithuania," kata Dimas Agung.

Berikut susunan pemain timnas futsal Indonesia:

Kiper

Muhammad Nizar Nayaruddin (Vamos Mataram), Muhammad Iksan Rahadian (Cosmo FC), Muhammad Al Bagir (Black Steel)

Pemain

Sunny Rizky Suhendra (Bintang Timur Surabaya), Mochammad Iqbal Rahmatullah (Bintang Timur Surabaya), Andri Kustiawan (Bintang Timur Surabaya), Muhammad Subhan Faidasa (Bintang Timur Surabaya), Marvin Alexa Wossiry (Vamos Mataram), Bambang Bayu Saptaji (Halus FC), Rio Pangestu Putra (SKN FC), Ardiansyah Nur (Black Steel), Syauqi Saud (Bintang Timur Surabaya), Guntur Sulistyo Ariwibowo (SKN FC), Ardiansyah Runtuboy (Bintang Timur Surabaya), Holypaul Septinus N. Soumilena (Black Steel), Samuel Eko Putra Tampubolon (SKN FC), Muhammad Rizky Xavier (Cosmo FC), Iqbal Aliefian (Vamos Mataram), Firman Ardiansyah (IPC Pelindo II)

Pelatih: Kensuke Takahashi

Asisten Pelatih: Sayan Karmadi

Pelatih Kiper: Ade Lesmana

Manajer: Dimas Bagus Agung Kurniawan

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler