Gol Messi Dianulir, Argentina Belum Terkalahkan
Timnas Argentina hanya bermain imbang dengan skor 1-1 menghadapi Paraguay
REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Timnas Argentina hanya bermain imbang dengan skor 1-1 menghadapi Paraguay pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Buenos Aires, Jumat (13/11) pagi WIB.
Satu gol penalti Angel Romero memberi keunggulan sementara bagi Paraguay. Namun, tandukan Nicolas Gonzalez menyeimbangkan kedudukan bagi kedua kubu. Tuan rumah mendominasi jalannya pertandingan. Bintang Argentina, Lionel Messi sempat mencetak gol di babak kedua. Sayangnya, VAR menyatakan gol tersebut tidak sah.
Meski hanya bermain imbang, Argentina melanjutkan tren tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan kualifikasi. Di zona Amerika Latin (CONMEBOL), Messi berhasil membawa timnya memimpin klasemen sementara dengan koleksi tujuh poin.
Argentina juga menambah catatan tidak terkalahkan menjadi 10 pertandingan, meski gagal menang tiga kali berurut-urut. Selanjutnya, Argentina akan bertandang ke kota Lima untuk menghadapi Peru pada Selasa pekan depan
Di sisi lawan, sejak dikalahkan 1-6 oleh Argentina di Copa Amerika 2015, Paraguay sempat membukukan empat pertandingan tidak terkalahkan melawan Argentina.