Lille Sementara Ambil Alih Puncak Klasemen Ligue 1 dari PSG

Lille menang atas Bordeaux 2-1 pada laga pekan ke-14 Liga Prancis.

EPA/Denis Charlet
Para pemain Lille merayakan gol. (ilustrasi)
Red: Andri Saubani

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Lille untuk sementara mengambil alih puncak klasemen dari Paris Saint-Germain (PSG) setelah menang 2-1 atas Bordeaux dalam laga pekan ke-14 Liga Prancis yang berlangsung di Stadion Pierre-Mauroy, Ahad (13/12). Lille yang kini mengoleksi 29 poin, hanya terpaut satu angka dari PSG.

Namun, Lille bisa kembali disalip jika Neymar dan kawan-kawan mampu mengatasi Lyon di Parc de Princes dalam laga yang digelar lebih larut. Sementara, Bordeaux tertahan di posisi ke-11 setelah mengumpulkan hanya 19 poin, demikian catatan resmi Liga Prancis.

Baca Juga



Pertandingan di markas Lille itu berjalan dengan tempo rendah di awal-awal laga. Kedua tim tak langsung mengurung dan lebih bermain sabar dalam merancang serangan.

Lille mendapat peluang pertama sekaligus membuka keunggulan pada menit ke-17. Sepakan mendatar Jonathan Bamba ke pojok kanan gawang hasil menerima sodoran Jonathan Ikone tak bisa diantisipasi kiper Bordeaux.

Begitu pula dengan Bordeaux yang mampu menciptakan peluang pertama dan langsung berbuah gol pada menit ke-29. Sontekan Toma Basic menerima umpan tendangan sudut Hatem Ben Arfa merobek jala gawang Mike Maignan.

Saat memasuki pengujung laga babak pertama, sundulan Jose Fonte kembali merestorasi keunggulan setelah memenangi duel udara dari situasi tendangan sudut. Hatem Ben Arfa hampir saja membuat kedudukan kembali imbang, jika sepakan kerasnya dari luar kotak penalti tak menyamping tipis di sisi kanan gawang Lille.

Selepas peluang itu, Lille balik mengancam pertahanan tim tamu. Sayang, sundulan Burak Yilmaz di depan mulut gawang Benoit Costil melambung tipis di atas mistar.

Hingga laga bubaran tak ada lagi peluang yang benar-benar mengancam kedua tim. Skor 2-1 untuk kemenangan Lille atas Bordeaux bertahan hingga bubaran. Dalam laga pekan ke-15, Lille akan bertandang ke markas Dijon FCO pada Rabu (16/12) waktu setempat atau Kamis WIB. Sementara Bordeaux akan kedatangan tamu Saint-Etienne pada hari yang sama.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler