Lulu Tobing Jadi Ibu Tunggal dalam Film Yang tak Tergantikan
Yang tak Tergantikan tayang di platform streaming Disney+ Hotstar mulai 15 Januari.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Lulu Tobing membintangi film drama keluarga bertajuk Yang tak Tergantikan. Sinema besutan Falcon Pictures itu tayang di layanan streaming Disney+ Hotstar mulai 15 Januari 2021.
Lulu berperan sebagai seorang ibu tunggal bernama Aryati, yang harus menghidupi ketiga anaknya. Aryati berusaha terlihat tetap tegar dan menjaga keharmonisan keluarganya, meski mengalami berbagai problematika.
"Secara emosi enggak gampang. Di film ini saya baru menyadari peran ibu luar biasa beratnya. Apalagi di sini Aryati enggak berhenti, bertubi-tubi masalahnya," kata Lulu pada sesi bincang dengan media, Kamis (7/1).
Lulu belum merasakan pengalaman sebagai seorang ibu dalam kehidupan nyata, sehingga rujukan utamanya adalah ibunya sendiri. Aktris berusia 43 tahun itu juga menyimak serial drama keluarga Korea Selatan sebagai referensi.
Salah satu adegan yang menurutnya paling berat adalah saat harus marah-marah sambil menangis, belum lagi keharusan menghafalkan dialog dan mengingat blocking kamera. Untungnya, adegan penuh emosi itu hanya dilakukan satu kali pengambilan gambar.
Dalam film, Lulu beradu akting dengan Dewa Dayana, Yasamin Jasem, dan Maisha Kanna yang berperan sebagai ketiga anaknya, Bayu, Tika, dan Kinanti. Menurut Lulu, film arahan sutradara Herwin Novianto itu punya makna mendalam.
Dalam memilih proyek film, Lulu mengaku sangat mempertimbangkan kontennya. Tidak semata melampiaskan kerinduan berakting, tetapi juga berharap sinema bisa bermanfaat bagi dirinya sendiri dan para penonton yang menyimak.
"Film Yang tak Tergantikan punya banyak pesan bagus untuk para ibu di luar sana. Mengingatkan lagi bahwa peran ibu memang tidak ada yang bisa menggantikan, betapa luar biasanya mereka," ungkap Lulu.