Perwakilan DPR tak Divaksin, 'Kalah dengan Raffi Ahmad'
Sikap pemerintah yang tak sertakan perwakilan DPR pada vaksinasi perdana disayangkan.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vaksinasi perdana sudah dilakukan hari ini di Istana Kepresidenan. Setelah diberikan ke Presiden Joko Widodo, sejumlah tokoh masyarakat diberi kesempatan perdana mendapatkan injeksi vaksin Sinovac.
Wakil Ketua Komisi IX DPR Nihayatul Wafiroh menyinggung soal tidak adanya wakil dari DPR pada penyuntikan vaksinasi pertama. Ia mengatakan, DPR kalah dengan artis Raffi Ahmad yang telah divaksinasi.
"Kita hari ini jadi bulan-bulanan di media sosial, Ibu Ninik Wafiroh kalah sama Raffi Ahmad," kata Nihayatul dalam rapat kerja dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Rabu (13/1).
Ia mengatakan hal tersebut mengerikan. Sebab di daerah seperti di Jawa Tengah, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak ketua DPRD Jawa Tengah Bambang Kusriyanto untuk bersama-sama melakukan vaksinasi.
"Kita di DPR tidak ada perwakilan satupun. Kita kalah sama artis," ujarnya.
Padahal, ia menambahkan, anggota DPR adalah orang yang tepat dalam melakukan sosialisasi vaksinasi. Sebab anggota DPR kerap bolak-balik mengunjungi dapilnya. Ia menyayangkan sikap pemerintah yang tidak mengikutsertakan perwakilan DPR dalam vaksinasi tersebut.
"Oke lah, tidak Komisi IX. Tapi perwakilan DPR saja tidak ada pimpinan DPR. Misal Ibu Puan dan jajarannya, tidak ada. Apalagi kami di Komisi IX," ucap politikus PKB tersebut.
"Acara peluncuran Bu Penny (Ketua BPOM) kemarin juga kami tidak diundang. Saya melihat teman-teman komisi lain ada acara apapun diundang sebagai legitimasi bahwa we work together," imbuhnya.
Raffi Ahmad menjadi satu-satunya artis yang divaksinasi pada hari ini. Presenter berusia 33 tahun itu pun mengajak masyarakat agar tidak takut untuk menjalani vaksinasi Covid-19 seperti yang telah ia terima. "Jangan pernah takut untuk vaksin, jangan takut," kata Raffi di lingkungan Istana Kepresidenan Jakarta.