Amar Bank Kembangkan Intelligence Banking
Amar Bank meluncurkan aplikasi perbankan seluler berbasis AI, Senyumku.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Intelligence banking merupakan perbankan digital yang didukung oleh kapabilitas kecerdasan buatan (AI) untuk memberikan pengalaman perbankan yang mudah, cerdas, dan terpersonalisasi. Pesatnya perkembangan teknologi digital dan AI mendorong Bank Amar bertransformasi.
Chief Technology Officer PT Bank Amar Tbk Kevin Kane mengatakan, sebagai perusahaan teknologi dengan lisensi perbankan dan bank digital murni pertama yang fokus pada pengembangan digital-only bank di Indonesia, Amar Bank terus bertransformasi dan berkembang mengikuti perkembangan digitalisasi. Hal itu Amar Bank lakukan agar dapat melayani masyarakat Indonesia.
Amar Bank berkomitmen terhadap inovasi yang mengubah hidup nasabah menjadi lebih baik. Berangkat dari komitmen tersebut, Amar Bank telah memperkenalkan pinjaman digital pertama di Indonesia melalui Tunaiku.
"Baru-baru ini kami juga telah meluncurkan inovasi produk berbasis aplikasi perbankan seluler berbasis AI, Senyumku," kata Kevin melalui keterangan resmi, Jumat (22/1).
Aplikasi Tunaiku dan Senyumku hadir untuk meningkatkan kehidupan masyarakat Indonesia. Aplikasi Tunaiku mengutamakan kebutuhan nasabah dalam melakukan pengembangan produk dan fitur serta memberikan akses keuangan kepada masyarakat yang belum atau kurang terlayani oleh perbankan atau jasa keuangan formal.
Sedangkan aplikasi Senyumku merupakan aplikasi mobile-only intelligent bank pertama di Indonesia. Aplikasi ini memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) yang canggih dalam memberikan layanan perbankan yang personal kepada nasabah dan masyarakat, khususnya kaum milenial.
Amar Bank percaya, pemanfaatan big data dan teknologi AI melalui kedua produk tersebut dapat membantu menyederhanakan proses layanan keuangan. "Tentu dengan tetap mengutamakan prinsip kehati-hatian, melayani lebih banyak orang, dan mengubah hidup nasabah menjadi lebih baik," ucap Kevin.