Kasus Covid-19 Indonesia Tembus Satu Juta

Total terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia telah melampaui satu juta kasus.

Republika/Thoudy Badai
Tabung cairan hasil tes usap Polymerase Chain Reaction (PCR). Ilustrasi
Rep: Dessy Suciati Putri Red: Yudha Manggala P Putra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Angka kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia terus meningkat. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan total kumulatif jumlah pasien konfirmasi positif telah melampaui angka satu juta kasus dengan penambahan kasus harian pada Selasa (26/1) ini sebesar 13.094.

Total kasus kumulasi pun tercatat sebanyak 1.012.350. Berdasarkan data Satgas, jumlah spesimen yang diperiksa pada hari ini sebanyak 75.194 dari 48.097 orang.

Semakin tingginya jumlah kumulatif kasus positif ini menunjukkan bahwa laju peningkatan kasus masih belum terkendali. Upaya yang dilakukan selama ini juga masih belum efektif mengendalikan penambahan kasus.

Dari laporan ini, positivity rate harian kasus Covid-19 pada Selasa ini mencapai sebesar 27,22 persen. Sedangkan, jumlah kasus sembuh harian dilaporkan sebanyak 10.868 orang dan menjadikan total kasus sembuh mencapai 820.356 orang

Sementara, sebanyak 336 orang dilaporkan meninggal dunia akibat Covid-19 dalam 24 jam terakhir ini. Total kumulatif kasus meninggal pun telah mencapai 28.468 orang. Dan total jumlah suspek yang masih dalam pemantauan Satgas juga tercatat sebanyak 82.156.

Kali ini, Satgas mencatat, Provinsi Jawa Barat menjadi penyumbang terbesar penambahan jumlah kasus harian. Jawa Barat melaporkan penambahan kasus positif sebanyak 3.924 dengan 13 kasus meninggal.

Kemudian, diikuti oleh DKI Jakarta yang melaporkan 2.314 kasus positif dan 46 kasus meninggal. Di posisi ketiga ditempati oleh Jawa Tengah dengan 1.678 kasus positif dan 112 kasus meninggal, Jawa Timur melaporkan 967 kasus positif dengan 74 kasus meninggal, serta Kalimantan Timur yang melaporkan 557 kasus positif dengan sembilan kasus meninggal.

Baca Juga


Sebanyak dua provinsi tercatat melaporkan penambahan kasus baru di bawah 10 orang, yakni Aceh dan Gorontalo. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler