Nagelsmann Sebut Dua Kesalahan Fatal Hancurkan RB Leipzig

RB Leipzig ditaklukkan Liverpool 0-2 pada leg pertama 16 besar Liga Champions.

EPA-EFE/Matthias Hangst
Julian Nagelsmann, Pelatih Kepala RB Leipzig
Rep: Muhammad Ikhwanuddin Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, BUDAPEST -- Pelatih RB Leipzig Julian Nagelsmann harus mengakui keperkasaan Liverpool dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Leipzig takluk 0-2 dari Liverpool pada laga di Puskas Arena, Budapest, Rabu (17/2) dini hari WIB. Menurutnya, dua kesalahan fatal menghancurkan Leipzig.

Baca Juga


Masing-masing tim tampil sama kuat di paruh pertama. Setelah babak kedua berjalan, Leipzig justru menciptakan peluang emas lewat kaki Christopher Nkunku. Namun, sepakannya diselamatkan Alisson Becker. 

Namun beberapa menit kemudian, kesalahan Lukas Klostermann yang terpeleset membuat Mohamed Salah leluasa menguasai bola dan menjebol gawang Leipzig. 

Kesalahan kembali dilakukan penggawa Leipzig ketika Dayot Upamecano juga tidak bisa mengendalikan bola. Akibatnya Sadio Mane bebas mengeksploitasi pertahanan lawan dan mencetak gol.

"Kami tampil apik di babak kedua dengan banyak kesempatan. Tentu dua kesalahan besar menghukum kami," kata Nagelsmann seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (17/2). "Sayang sekali kami tidak bisa memanfaatkan kesempatan untuk menebus dua kesalahan itu."

Kendati demikian...

.

Kendati demikian, Nagelsmann tetap mengapresiasi kerja keras anak buahnya yang sudah terbang jauh ke Hungaria untuk menggelar pertandingan di tempat netral tersebut. Pemerintah Jerman melarang Leipzig menjamu Liverpool di markas mereka karena blokade perjalanan dari Inggris. 

Di satu sisi, Nagelsmann mau tak mau harus memotivasi para pemain agar bisa membalikkan keadaan di leg kedua. Ketinggalan dua gol bukanlah tugas yang mudah bagi pelatih berusia 33 tahun itu untuk mengendalikan situasi. 

"Kami ingin terus berusaha dan mencari satu atau dua kesempatan.  Di pertandingan ini setidaknya kami punya tiga atau empat peluang," ujarnya.  "Kami harus lebih banyak membicarakan kesempatan dibandingkan kesalahan."

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler