Karakter Groot tak Lagi Muncul di Guardians of The Galaxy 3

Groot dipastikan tidak akan muncul lagi, kecuali ada prekuel.

spinoff.comicbookresources.com
Groot dipastikan tidak akan muncul lagi, kecuali ada prekuel (Foto: Groot dan Vin Diesel yang menjadi pengisi suara karakter Groot)
Rep: Idealisa Masyrafina Red: Nora Azizah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Guardians of the Galaxy Vol 3 akan mulai syuting pada tahun ini. Namun, para penggemar masih memikirkan kejadian dari film pertamanya, yaitu, apa yang terjadi pada Groot di akhir Vol 1.

Meskipun kita semua sangat menyukai Baby Groot, masih banyak yang menyukai versi Groot dewasa yang terlihat di film Guardian pertama. Di sana, Groot akhirnya mengorbankan dirinya untuk melindungi anggota grup lainnya.

Dalam sesi tanya jawab di Instagram, sutradara Guardians of the Galaxy, James Gunn menjawab pertanyaan penggemar tentang karakter tersebut. Ia mengonfirmasi bahwa Groot dewasa tidak akan terlihat lagi, kecuali, tentu saja, ada prekuelnya.

"Sayangnya Groot yang asli sudah tidak bersama kita, jadi kecuali ada prekuel dari suatu waktu kita tidak akan melihatnya lagi." kata Gunn dilansir di Digital Spy, Kamis (25/2).

Lebih menyedihkan lagi, Gunn juga memastikan bahwa Baby Groot tidak memiliki ingatan tentang waktunya sebelum menjadi anak pohon lagi. Dalam berita Groot yang lebih bahagia, tahun lalu Gunn membenarkan teori penggemar yang menggemaskan tentang pilihan camilan Groot di Vol 2.

Bersamaan dengan GIF Groot yang memakan permen dari pot tanaman, seorang penggemar bertanya apakah saran anak mereka yang berusia 7 tahun bahwa dia menggunakan pot tempat dia tumbuh sebagai mangkuk itu benar.

"Saya suka teori itu, jadi katakanlah ya. Dan Anda bisa memberi tahu anak Anda yang berusia 7 tahun bahwa dia yang menemukannya." jawab Gunn.

Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler