Legenda Ini Yakin Greysia/Apriyani Juara Sejak Laga Perdana

Imelda Wiguna menilai, selain tampil tenang, Greysia/Apriyani juga bermain pintar.

Antara/Sigid Kurniawan
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Greysia Pollii/Apriyani Rahayu melakukan selebrasi setelah mengalahkan lawannya ganda putri Cina Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dalam final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Senin (2/8/2021). Greysia Pollii/Apriyani Rahayu berhasil meraih medali emasi setelah mengalahkan Chen/Jia Yi Fan dua set langsung, 21-19 dan 21-15.
Rep: Fitriyanto Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebelum Olimpiade Tokyo 2020 digelar, bulu tangkis nomor ganda putri kurang diperhitungkan untuk bisa membawa pulang medali emas. Saat itu, duet ganda putra Kevin/Marcus-lah yang diyakini akan melanjutkan tradisi emas Olimpiade.

Hal ini juga diakui oleh legenda bulu tangkis Indonesia, Imelda Wiguna. Namun setelah melihat laga pertama, Imelda sudah yakin kalau pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal sukses di Olimpiade Tokyo 2020.

Keyakinan Imelda yang juga pengurus di klub Jaya Raya asal kedua pemain tersebut, kian nyata saat melihat saat Greysia/Apriyani memainkan pertandingan pertamanya di ajang paling bergengsi tersebut.

"Saya lihat saat mereka main pertama kali pembawaannya sangat tenang. Dan itu terus berlanjut hingga laga selanjutnya bahkan hingga partai final tadi," ujar Imelda ketika dihubungi Republika.co.id, Senin (2/8).

Selain tenang, lanjut Imelda, kedua pemain ini juga permainannya sangat pintar. "Konsistensi permainan keduanya sangat luar biasa. Mereka juga pintar membaca permainan lawan, itulah kunci sukses mereka."

Greysia/Apriyani berhasil meraih emas Olimpiade usai menundukkan wakil Cina Chen Qingchen/Jia Yifan dalam final siang tadi, dua gim langsung 21-19, 21-15.

Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler