Ben Chilwell Gantikan Reece James di Timnas Inggris

Ben Chilwell menggantikan rekan satu timnya, Reece James, yang cedera.

EPA-EFE/Neil Hall
Ben Chilwell dari Chelsea.
Rep: Rahmat Fajar Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Bek kiri Chelsea Ben Chilwell dipanggil ke skuad Inggris untuk menggantikan rekan satu timnya, Reece James, yang cedera. Inggris akan melakoni dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Oktober ini yaitu melawan Andorra dan Hungaria.

James hanya bertahan selama 29 menit ketika Chelsea kalah 0-1 dari Manchester City di Liga Primer Inggris 25 September 2021 lalu, setelah pergelangan kakinya tergelincir. Kendati demikian, awalnya James tetap dipanggil ke timnas sebelum dikonfirmasi ia ditarik dari skuad, dilansir dari Sportsmole, Selasa (5/10).

Pelatih Chelsea Thomas Tuchel juga menegaskan tak ada kemungkinan James akan ambil bagian dalam dua pertandingan timnas Inggris bulan ini. Chilwel dipanggil pelatih Inggris Gareth Southgate sebagai penggantinya.

Mantan pemain Leicester City tersebut berjuang menggantikan Marcos Alonso di sisi bek kiri musim ini. Ia mencetak gol dalam kemenangan Chelsea 3-1 atas Southampton akhir pekan lalu.

Chilwell menjadi bagian dari skuad the Three Lions pada Piala Eropa 2020. Namun ia tak dimainkan sama sekali. Kini kesempatannya membuktikan diri kepada publik Inggris terbuka ketika kembali bergabung dengan mantan rekan satu timnya, Tammy Abraham.

Sejauh ini, Inggris masih perkasa di puncak klasemen Grup I kualifikasi Piala Dunia 2020 dengan mengemas 16 poin. Inggris unggul dua poin dari tim peringkat kedua Albania. Sejak ditangani Gareth Southgate, Inggris mengalami peningkatan performa.

Inggris berhasil lolos ke semifinal Piala Dunia 2018 Rusia dan mencapai final Piala Eropa 2020. Namun skuad the Three Lions gagal mengangkat trofi di Piala Eropa setelah kalah dari Italia.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler