PSG Dilaporkan Siap Datangkan Ronaldo Bila Mbappe Pergi
Cristiano Ronaldo dilaporkan kurang nyaman bersama MU saat ini.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bergabungnya dua superstar lapangan hijau saat ini, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, ke dalam satu tim bisa saja menjadi kenyataan. Sebab,
Paris Saint-Germain (PSG) dilaporkan merencanakan langkah untuk membawa penyerang Manchester United (MU) Ronaldo ke Prancis untuk menggantikan Kylian Mbappe yang disebut-sebut akan segera keluar.
PSG dilaporkan tertarik untuk merekrut kapten Portugal itu musim panas lalu, ketika Mbappe tampaknya akan bergabung dengan Real Madrid, seperti laporan yang dikutip dari Marca, Rabu (12/1/2022).
Langkah tersebut pada akhirnya mungkin terjadi dengan kontrak Mbappe di klub Ibu Kota Prancis akan berakhir musim ini. Pada saat yang sama, Ronaldo dilaporkan tak nyaman dengan pelatih sementara MU Ralf Rangnick.
Jika Ronaldo ingin keluar dari Old Trafford, kurang dari 12 bulan setelah kembali ke mantan klubnya, PSG akan menjadi tujuannya yang paling mungkin karena ia belum pernah bermain di liga Prancis sebelumnya.
Dia juga akan berpasangan dengan Messi untuk pertama kalinya dalam kombinasi dua megabintang terbesar saat ini.
Namun, semuanya bergantung pada Mbappe. Saat ini, penyerang timnas Prancis itu disebut-sebut masih bimbang soal masa depannya. Sebelumnya, Mbappe dilaporkan akan memilih hengkang ke Real Madrid saat musim ini berakhir.
Dia akan berharap kepindahan ke ibukota Spanyol akan membuatnya mencapai prestasi serupa seperti Ronaldo selama membela Los Blancos. Ronaldo dan Madrid merupakan idola Mbappe semasa kecil.
Baru-baru ini agen Ronaldo Jorge Mendes terbang ke Manchester untuk membicarakan langkah masa depan CR7.
Namun, bisa jadi duet Messi-Ronaldo tak terwujud andai CR7 jadi merapat ke PSG pada musim panas ini. Sebab Messi juga dilaporkan ingin kembali ke Barcelona setelah Xavi Hernandez menjabat sebagai pelatih.
Baca juga : Tarik Ulur Liverpool dan Mohamed Salah Serta Pelajaran dari PSG Vs Mbappe