Kastil di Film The Godfather: Part III Dijual Seharga Rp 98 M

Rumah lokasi syuting ada di pasar real estate.

Paramount Pictures
Kastil Sisilia yang digunakan sebagai lokasi syuting film The Godfather: Part III dijual seharga enam juta euro (sekitar Rp 98 miliar) (ilustrasi).
Rep: Shelbi Asrianti Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, PALERMO -- Kastil yang digunakan sebagai lokasi syuting film The Godfather: Part III kini berada di pasar real estate. Sotheby's Realty menawarkan properti itu seharga enam juta euro (sekitar Rp 98 miliar).

Baca Juga


Film The Godfather: Part III dirilis pada 1990, 16 tahun setelah sekuel sebelumnya dalam trilogi klasik tentang mafia itu. Sutradara Francis Ford Coppola kembali mengarahkan film ketiga.

Dia juga menyutradarai film pertama dan kedua yang rilis pada 1972 dan 1974. Sinema ketiga kurang diterima oleh penonton, namun dinominasikan untuk tujuh kategori Oscar, termasuk film terbaik dan sutradara terbaik.

Dilansir di laman Screen Rant pada Selasa (18/1), selain muncul di film The Godfather: Part III, kastil yang dijual juga muncul di film-film lain pada era itu. Salah satunya di sinema drama That Splendid November rilisan 1969 tentang remaja Sisilia.

Dengan harga selangit, spesifikasi kastil tak main-main. Properti yang dibangun pada tahun 1800 ini memiliki 22 kamar tidur dan delapan kamar mandi. Bangunannya seluas 4.000 meter persegi, berdiri di atas lahan seluas 8.500 meter persegi.

Cukup menyenangkan melihat real estate dari film klasik hadir di pasaran. Contoh terbaru selain kastil The Godfather: Part III adalah rumah dari A Nightmare on Elm Street yang sudah laku terjual.

Selain memasarkan di pasar real estate, ada tren modern lain yang lebih umum. Biasanya, pemilik lokasi tidak menjual properti namun hanya mencantumkannya di Airbnb untuk acara eksklusif khusus.

Beberapa contohnya termasuk vila Italia yang ada di film House of Gucci arahan Ridley Scott dan rumah tokoh Stu Macher dari film Scream rilisan 1996. Opsi itu membuat penikmat film bisa mengalami sepotong sejarah sinematik.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler