Infografis Inter Milan Vs AS Roma: Misi Capolista
Inter Milan akan ke puncak klasemen Serie A jika mengalahkan Roma.
REPUBLIKA.CO.ID, Inter Milan berkesempatan menggusur AC Milan dari puncak klasemen saat menjamu AS Roma di Giuseppe Meazza, Sabtu (23/4/2022) malam WIB. Inter superior atas tim yang sekarang dipoles mantan pelatih yang membawa mereka meraih treble winners pada 2010.
Fakta Jelang Laga
- Inter yang tertinggal dua poin dari AC Milan dan punya satu laga lebih banyak akan naik ke puncak klasemen jika mengalahkan Roma.
- Inter punya modal kuat dengan tidak terkalahkan dalam 31 dari 33 pertandingan kandang terakhir di Serie A.
- Nerazzurri juga punya catatan apik dalam 6 pertemuan terakhir kontra Roma, yakni tak terkalahkan dengan 3 kemenangan.
- Pertemuan terakhir Inter vs Roma terjadi di perempat final Coppa Italia dengan kemenangan Nerazzurri 2-0.
- Namun Roma juga sedang bagus dengan catatan 12 laga tak terkalahkan, 7 di antaranya dengan kemenangan, di Seri A.
- Pelatih Roma Jose Mourinho kemungkinan disambut hangat fan Inter karena pernah membawa Nerazzurri meraih tiga gelar dalam semusim satu dekade lalu.
- Bukan hanya Mourinho yang bereuni, penyerang Inter Edin Dzeko juga akan menghadapi mantan rekan-rekannya jika dimainkan oleh pelatih Simone Inzaghi.
Sumber: Whoscored, Sportsmole
Pengolah: Israr Itah