Persiapan Playoff IBL, Prawira Bandung Gelar Tes Psikologi
Tes psikologi diharapkan membantu Prawira meraih hasil maksimal di playoff IBL.
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Prawira Bandung mempersiapkan tim jelang babak playoff IBL 2022. Salah satu persiapan yang dilalui tim adalah melakukan tes psikologi di Graha Persib, Kota Bandung, Kamis (26/5/2022).
Direktur Prawira Bandung Teddy Tjahjono mengatakan, pihaknya melakukan persiapan tidak hanya secara fisik, melainkan juga mental. Teddy mengatakan, cara tersebut bisa membuat pemainnya punya mental yang baik dalam menghadapi playoff.
"Kami berharap semua pemain bisa mempunyai persiapan mental yang baik untuk menghadapi babak playoff," kata Teddy dari rilis yang diterima Republika.co.id, Jumat (27/5/2022).
Hasil psikotes atau tes psikologi tersebut juga diharapkan bisa membantu tim pelatih dalam mengambil keputusan terkait kondisi pemain dalam sebuah laga. Tes yang diberikan kepada para pemain tersebut diharapkan bisa membantu meraih hasil maksimal dalam babak playoff nanti.
Agenda tersebut juga akan dapat menunjang periapan pemain yang saat ini sudah melaui berbagai program bersama tim. Teddy berharap persiapan yang sudah dilakukan bisa meraih hasil maksimal dari musim sebelumnya.
"Saat ini tim sedang mempersiapkan kondisi fisik, taktikal dan mental untuk menghadapi babak playoff. Kami optimistis menatap playoff dan akan berusaha mendapatkan hasil maksimal dalam setiap laga," kata Teddy.