Klub Liga Inggris Setuju untuk Pertahankan Batas Harga Tiket Tandang

Batas harga tiket tandang termasuk dalam aturan Liga Inggris.

EPA-EFE/ANDY RAIN
(FILE) - Seorang pria yang mengenakan masker pelindung berjalan melewati logo Liga Premier Inggris di London, Inggris, 29 Mei 2020 (diterbitkan ulang pada 14 Desember 2021). Liga Premier Inggris pada 14 Desember 2021 melaporkan bahwa 42 pemain dan anggota staf telah dinyatakan positif mengidap penyakit virus corona COVID-19 selama periode tujuh hari.
Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Liga Primer Inggris mengatakan akan terus membatasi harga tiket tandang pada 30 pound (sekitar Rp545.945) untuk tiga musim mendatang menyusul kesepakatan dengan suara bulat oleh seluruh 20 klub.

Batasan tersebut pertama kali disetujui pada 2016 sebelum diperpanjang selama tiga musim pada 2019 dan selanjutnya akan ditinjau pada 2025. Batas harga tiket tandang termasuk dalam aturan Liga Inggris.

Pada April, inflasi di Inggris melonjak mencapai tingkat tahunan tertinggi sejak 1982.

"Semua klub menyadari sangat pentingnya suporter dalam menghasilkan atmosfir terbaik dalam pertandingan dan mengakui biaya tambahan perjalanan sering terjadi ketika mengikuti tim yang jauh dari rumah," kata liga tersebut dalam pernyataan dikutip Reuters, Jumat (10/6).

Klub juga menyetujui rencana untuk meningkatkan "Penawaran kolektif untuk penggemar" liga," yang akan mencakup pengenalan 'Dewan Penasihat Penggemar' dan pengembangan 'Standar Keterlibatan Penggemar’.


sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler