Jangan Bikin Pemuda Muslim Phobia

Opini negatif mengenai Islam selayaknya harus segera dihentikan.

Islamofobia
Rep: Dhevy Hakim Red: Retizen

Oleh: Dhevy Hakim


Tak ada angin tak ada hujan, publik dikejutkan dengan adanya aksi konvoi khilafah yang dilakukan oleh khilafatul muslim. Seperti aksi serentak yang dilakukan di Jawa Barat dengan membagi-bagikan selebaran sungguh mengejutkan. Pasalnya nama khilafatul muslim baru didengar publik.

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat merespon dengan mengimbau agar masyarakat tidak mudah percaya dan memberikan arahan untuk melaporkan jika menemukan penyebar selebaran tersebut kepada pihak berwajib. (2/6)

Sayangnya kesan negatif tersirat dengan adanya narasi pendiri kelompok tersebut yang pernah terlibat pada tindak terorisme pada tahun 2016. Seolah-olah menguatkan dugaan Islam yang menerima khilafah tergolong radikal ataupun pelaku teror.

Apalagi kalangan akademisi memberikan respon yang semakin memperkuat kaitan Islam dengan terorisme dan radikalisme. Rektor Universitas Muhammadiyah Metro (UMM) Lampung, Jazim Ahmad mengatakan perlu adanya regulasi untuk menanggulangi terorisme dan radikalisme. Ia juga mengkhawatirkan aksi-aksi kelompok radikal yang kerap menargetkan kaum pemuda dalam rangka kaderisasi dan menjaring partisipan. (merdeka.com, 9/6/2022)

Khilafah Ajaran Islam

Belakangan terkait terorisme dan radikalisme terus saja mengemuka di ruang publik silih berganti. Terlepas dari konvoi yang dilakukan oleh kelompok khalifatul muslimin, kaum muslimin harus yakin dengan ajaran agamanya sendiri.

Berbagai opini yang ada, tidak boleh meragukan bahwa khilafah adalah bagian dari ajaran Islam. Berdasarkan ijtima ulama Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia menyatakan bahwa khilafah adalah ajaran Islam. Fatwa ini sekaligus melarang pemerintah dan masyarakat memberi stigma negatif terhadap khilafah.

Secara dalil sangat jelas baik dari Al Quran, hadis maupun dari ijma sahabat. Salah satunya yang ada di Surat Al Baqarah ayat 30, "Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat, “Sungguh Aku akan menjadikan di muka bumi khalifah.”

Imam al-Qurthubi menjelaskan bahwa ayat ini merupakan hukum asal tentang kewajiban mengangkat khalifah. Bahkan beliau menegaskan bahwa tidak ada perbedaan pendapat mengenai kewajiban mengangkat khalifah ini di kalangan umat dan para imam mazhab, kecuali pendapat yang diriwayatkan dari al-‘Asham (yang tuli tentang syariah)(Al-Qurthubi, Al-Jâmi’ li Ahkâm al-Qur’ân, I/264).

Dengan demikian, tidak ada alasan bagi seorang muslim untuk menolak bahkan memusuhi khilafah.

Agama: Benteng Para Pemuda

Opini negatif mengenai Islam selayaknya harus segera dihentikan. Fitnah belaka jika mengaitkan Islam yang sebenarnya beserta ajarannya dengan terorisme. Pemberitaan yang tidak tepat bisa menggiring pada ketakutan dan citra buruk Islam.

Dampaknya, pemuda muslim yang semestinya memperkuat agamanya akan merasa takut dan tidak percaya diri. Padahal keberadaan agama sangat penting dalam menjaga mereka. Agama menjadi benteng bagi generasi Islam untuk tidak terbawa arus perubahan zaman.

Oleh karenanya, pemerintah wajib bertindak adil dan bijaksana. Jangan sampai langkah yang kurang tepat membuat generasi bangsa ini terutama pemuda muslim terjangkit phobia terhadap agamanya sendiri. Bagaimanapun keberlangsungan bangsa ini di masa mendatang tergantung pada generasi penerusnya. Jika pemudanya baik maka bangsa ini pun di masa mendatang akan lebih baik. Wallahu a’lam.

sumber : https://retizen.id/posts/155889/jangan-bikin-pemuda-muslim-phobia
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke retizen@rol.republika.co.id.
Berita Terpopuler