Babak Pertama, Persib Bandung Unggul Atas Bhayangkara FC

Persib melakukan rotasi besar-besaran dengan menggunakan skema 3-5-2.

REPUBLIKA/YOGI ARDHI
Pemain Persib Ezra Walian dan David Da Silva merayakan gol ke gawang Bhayangkara FC dalam laga Piala Presiden, Selasa (21/6/2022)..
Rep: Hartifiany Praisra Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Babak pertama pertandingan antara Persib Bandung kontra Bhayangkara FC berakhir dengan skor 1-0. Gol David Da Silva di menit 35 membawa keunggulan bagi Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (21/6/2022).

Dalam laga Piala Presiden 2022 ini, Persib melakukan rotasi besar-besaran dengan menggunakan skema 3-5-2. Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menurunkan David Da Silva dan Ezra Walian di lini depan.

Sementara kubu Bhayangkara FC bermain hampir dengan kekuatan penuh. Pelatih Bhayangkara, Widodo Cahyono Putro, hanya menyimpan Youness Mokhtar dari bangku cadangan.

Jalannya pertandingan, Bhayangkara membuka laga dengan peluang dari tendangan pojok yang belum menghasilkan gol. Menit 10, tendangan bebas Anderson Salles pun masih menyamping mistar gawang Fitrul.

Dominasi permainan justru terlihat dari Bhayangkara FC yang pada menit 17 kembali membuat peluang. Persib pun mempercepat tempo permainan dan mulai menekan lini pertahanan Bhayangkara.

Menit 25, tendangan Frets Butuan masih bisa diantisipasi oleh lini belakang Bhayangkara dan membuahkan sepak pojok. Bhayangkara pun berhasil melakukan serangan balik meski tendangan Dendi Sulistyawan masih menyamping.

Fitrul masih bisa mengantisipasi tendangan dari bola muntah Ezzejjari. Serangan balik pun berakhir dengan gol indah dari David Da Silva di menit 35. Skor berubah menjadi 1-0 atas keunggulan Persib.

Menit 45, tendangan bebas Bhayangkara FC hanya berbuah sepak pojok. Wasit memberikan tambahan waktu lima menit untuk akhir babak pertama. Skor 1-0 atas keunggulan pun bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain:

Persib Bandung:
Fitrul Dwi Rustapa, Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Zalnando, Dedi Kusnandar, Beckham Putra Nugraha, Erwin Ramdani, Abdul Aziz, Frets Butuan, Ezra Walian dan David Da Silva.

Bhayangkara FC:
Awan Setho, Ruben Sanadi, Indra Kahfi, M. Fatchu Rochman, Anderson Salles, Dendy Sulistyawan, M. Hargianto, Katsuyoshi Kimishima, Finky Pasamba, Sani Rizki Fauzi, dan Youssef Ezzejjari.


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler